Jalan Layang Non Tol Antasari Dipermanenkan Satu Arah
jpnn.com - JAKARTA - Setelah menggelar ujicoba dan evaluasi, akhirnya sistem satu arah (SSA) di Jalan Layang Non Tol (JLNT) Antasari, Jakarta Selatan segera dipermanenkan.
Kasubdit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya (Ditlantas), AKBP Irvan Prawira Yuda menuturkan dalam waktu dekat ini kendaraan dari arah Cilandak ke Blok M diberlakukan satu arah selama pagi hari.
”Dari hasil survei dan evaluasi SSA, di JLNT Antasari akan kita dipermanenkan,” terangnya.
Dia juga menambahkan, sistem satu arah itu, diberlakukan pada pukul 05.30-09.30 dari arah Cilandak ke Blok M. ”Selepas jam itu berlaku normal,” tegasnya.
Menurutnya lagi, dari hasil evaluasi, pemberlakukan SSA di JLNT Antasari efektif mengurangi kemacetan arus lalu lintas dari arah Cilandak ke Blok M pada pagi hari.
”Hasil survei dan tanggapan masyarakat sangat positif, maka SSA di JLNT Antasari akan kita teruskan,” ungkapnya.
Irvan menambahkan, Ditlantas Polda Metro Jaya bersama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI saat ini tengah mempersiapkan segala sarana dan prasarana untuk mempermanenkan SSA di JLNT tersebut.
”Dishub DKI sudah mulai mempermanenkan rambu-rambu untuk di lokasi dan lain sebagainya. Kalau perlu dibuat Pergub untuk mempermanenkan JLNT Antasari ini,” tegasnya.
JAKARTA - Setelah menggelar ujicoba dan evaluasi, akhirnya sistem satu arah (SSA) di Jalan Layang Non Tol (JLNT) Antasari, Jakarta Selatan segera
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS