Jalan Penghubung Rusak Kok Pemerintah Diam Aja Sih
jpnn.com - KOTAWARINGIN LAMA – Kondisi jalan penghubung Pangkalan Bun-Kotawaringin Lama (Kolam) sangat memprihatinkan. Sejumlah titik sudah sulit dilewati karena jalannya benar-benar rusak.
Selain disebabkan tingginya curah hujan, jalan kian rusak juga karena lalu lintas bermuatan berat yang melintas.
Kondisi tersebut membuat pengendara, terutama sepeda motor rawan kecelakaan. Selain itu, kendaraan roda empat harus antre jika ada truk yang amblas.
Nilah, pengemudi travel mengatakan, dirinya antre lebih dari satu jam karena ada truk yang terjebak lumpur.
”Kita berharap pihak terkait segera mengambil tindakan sebelum jalan ini rusak parah, sehingga mempersulit arus lalu lintas ke Kolam atau sebaliknya,” ujar Nilah di laman Radar Sampit, Senin (12/9).
Santi, pengendara sepeda motor yang melintasi jalan itu juga berharap Pemkab Kobar menangani titik jalan yang rusak.
”Jangan dibiarkan menunggu rusak parah atau menunggu warga yang memperbaiki kerusakan itu dengan cara membuat portal, sehingga akan ada lagi pungutan di jalan Pangkalan Bun-Kolam,” tegasnya. (gst/ign/jos/jpnn)
KOTAWARINGIN LAMA – Kondisi jalan penghubung Pangkalan Bun-Kotawaringin Lama (Kolam) sangat memprihatinkan. Sejumlah titik sudah sulit dilewati
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus
- Pembangunan Jateng 2026 Diarahkan untuk Penopang Swasembada Pangan
- 1 Rumah Rusak Berat Tertimpa Longsor di Cianjur
- Pemprov Jabar: Lahan SMAN 1 Bandung Bukan Milik Perkumpulan Lyceum Kristen