Jalan Sehat Sembari Menyampaikan Program Kerja Pemerintah
jpnn.com, JAKARTA - Para istri menteri Kabinet Indonesia Maju akan menggelar jalan sehat di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (8/12).
Ibu Negara Iriana Jokowi bakal membuka acara jalan sehat itu pada pukul 07:00 WIB.
Jalan sehat itu merupakan kegiatan awal para istri menteri yang tergabung dalam Oase KIM sejak kabinet terbentuk.
Acara itu juga bagian dari sinergitas dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dalam rangka Hari Ibu.
“Acara ini sekaligus mengakrabkan para istri menteri yang saat ini bertugas di Kabinet Indonesia Maju,” kata Ketua Bidang Sosial dan Budaya Oase KIM Tri Suswanti Karnavian, Jumat (6/12).
Dia menambahkan, pihaknya juga sudah menyiapkan berbagai program sosial yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
Humas Oase KIM Koes Moeldoko menambahkan, sebanyak 20 ribu peserta akan ambil bagian dalam jalan sehat nanti.
“Acara tersebut juga mengusung berbagai pesan tentang program kerja pemerintah yang menjadi prioritas pembangunan,” kata dia.
Para istri menteri Kabinet Indonesia Maju akan menggelar jalan sehat di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (8/12).
- Indonesia Re Rayakan Hari Ibu dengan Berbagai Kegiatan, Seru
- PNM Mekaar Dorong Peran Ibu sebagai Penggerak Ekonomi Keluarga
- Apresiasi Peran Ibu, Le Minerale Luncurkan Kampanye #YangTerbaik
- ASDP Beri Kejutan Manis Bagi Para Ibu di atas KMP Sebuku
- Special Screening Lagu Cinta untuk Mama, Persembahan Haru di Hari Ibu
- Hari Ibu, Holywings Bagikan 5.000 Makanan Gratis di HW Superhouse