Jalani Derby d'Italia, Inter Tanpa 2 Gelandang Andalan

jpnn.com - MILAN- Inter Milan tak akan bisa mengusung kekuatan penuh saat menjalani Derby d’Italia kontra Juventus di San Siro, Sabtu (16/5) malam WIB. Pasalnya, Inter kehilangan dua gelandang andalannya.
Mereka ialah Fredy Guarin dan Hernanes. Guarin tak bisa membela raksasa Italia berjuluk I Nerazzurri itu karena mengalami cedera. Sementara, Hernanes sedang menjalani hukuman.
Absennya kedua pemain itu menjadi berkah bagi Xherdan Shaqiri. Gelandang asal Swiss tersebut kini memiliki kesempatan turun lapangan sebagai starter. Bagi Inter, laga itu memiliki banyak arti.
Selain mempertaruhkan harga diri, Inter juga tengah memburu satu tiket ke Liga Europa musim mendatang. Di sisi lain, Juve sudah tak punya kepentingan karena telah merengkuh Scudetto. (jos/jpnn)
Skuat Inter lawan Juventus
Handanovic, Carrizo, Berni, Juan Jesus, Andreolli, Vidic, Santon, Ranocchia, Felipe, D'Ambrosio, Nagatomo, Dimarco, Kovacic, Kuzmanovic, Medel, Obi, Gnoukouri, Brozovic, Palacio, Icardi, Podolski, Puscas, Shaqiri, Bonazzoli
MILAN- Inter Milan tak akan bisa mengusung kekuatan penuh saat menjalani Derby d’Italia kontra Juventus di San Siro, Sabtu (16/5) malam WIB.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025