Jalani Kemoterapi, Chavez ke Kuba Lagi
Selasa, 19 Juli 2011 – 02:48 WIB
HAVANA - Rakyat Venezuela kembali ditinggalkan pemimpinnya. Minggu (17/7) lalu, Presiden Hugo Chavez kembali berada di Kuba untuk menjalani kemoterapi akibat tumor ganas yang dideritanya. Sebelumnya, tokoh 56 tahun itu juga berada di Havana, Kuba, untuk menjalani operasi pengangkatan tumor di bagian panggulnya tersebut.
Chavez disambut oleh Presiden Kuba Raul Castro dan Menteri Luar Negeri Bruno Rodriguez saat tiba pada Sabtu malam (16/7) waktu setempat. "Saat ini belum waktunya bagi saya untuk mendekati ajal (sekarat). Kinilah waktunya untuk bertahan hidup," ujar Chavez saat berada di Caracas, Venezuela, sebelum terbang ke Kuba.
"Saya akan pergi selama beberapa hari. Tetapi, saya tak akan berpamitan dan mengucapkan selamat tinggal. Sebab, saya akan kembali dengan kondisi yang lebih baik dan sehat," tambahnya.
Sesaat sebelum meninggalkan Istana Miraflores di ibu kota, Chavez juga sempat berbicara di TV. "Saya harus katakan bahwa saya sangat optimistis (bakal sembuh). Saya tidak pernah mencintai hidup seperti saat ini," katanya. Dia menyatakan, setelah operasi pengangkatan tumor di bagian panggul bulan lalu, tidak ada lagi sel kanker di tubuhnya.
HAVANA - Rakyat Venezuela kembali ditinggalkan pemimpinnya. Minggu (17/7) lalu, Presiden Hugo Chavez kembali berada di Kuba untuk menjalani kemoterapi
BERITA TERKAIT
- BPK Dorong Tata Kelola Pendanaan Iklim yang Transparan dan Efektif
- Hubungan Presiden dan Wapres Filipina Retak, Beredar Isu Ancaman Pembunuhan
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan