Jalani Operasi Ligamen, Insigne Terancam 6 Bulan Absen

jpnn.com - NAPLES - Napoli mendapat kabar baik dan buruk secara berbarengan setelah operasi Lorenzo Insigne. Di satu sisi, operasi yang dijalani pemain berusia 23 tahun itu berjalan mulus.
Tapi di sisi lain, Napoli terancam tak bisa menggunakan tenaga Insigne dalam waktu sangat panjang. Laman Football Italia, Selasa (11/11) menulis, Insigne terancam absen selama enam bulan.
Sebagaimana diketahui, Insigne memang mengalami cedera ligamen lutut kanan ketika membantu Napoli menekuk Fiorentina pada matchday kesebelas Serie A 2014/2015 akhir pekan lalu. Setelah pertandingan, manajemen Napoli akhirnya memutuskan untuk mengoperasi Insigne. Operasi itu dilakukan di bawah penanganan Profesor Pier Pablo Mariani di Villa Stuart.
Tim medis membutuhkan waktu satu jam 15 menit untuk mengoperasi penggawa timnas Italia itu. Meski begitu, Napoli belum memberikan pernyataan resmi terkait durasi recovery Insigne. (jos/jpnn)
NAPLES - Napoli mendapat kabar baik dan buruk secara berbarengan setelah operasi Lorenzo Insigne. Di satu sisi, operasi yang dijalani pemain berusia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo