Jalani Pemeriksaan di Mabes Polri, Abraham Samad Senang Diperlakukan Manusiawi
jpnn.com - JAKARTA - Ketua nonaktif Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad pukul 16.00 tadi keluar dari gedung Bareskrim Polri. Tersangka kasus dugaan pemalsuan dokumen kependudukan itu baru saja merampungkan pemeriksaan sebagai tersangka dugaan penyalahgunaan kewenangan di Bareskrim Polri.
Sebelumnya Samad masuk ke gedung Bareskrim untuk menjalani pemeriksaan kurang lebih pukul 10.25 tadi. Seusai menjalani pemeriksaan, pria asal Makassar itu mengaku senang karena diperlakukan secara manusiawi.
"Saya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada pihak Polri, tim penyidik yang telah memeriksa saya karena tadi pemeriksaannya berlangsung sangat manusiawi, sangat profesional," kata Samad di Bareskrim Polri, Rabu (24/6).
Menurutnya, setelah berkali-kali menjalani pemeriksaan di lingkungan Polri, baru kali ini ini dia merasakan perlakuan sangat manusiawi. Hak-hak Samad selama pemeriksaan pun selalu dipenuhi.
"Saya diberikan kesempatan untuk beristirahat sedikit dan menunaikan salat. Ini luar biasa bagi saya. Apa yang saya alami dari beberapa pemeriksaan, inilah pemeriksaan yang paling profesional menurut saya," katanya.(boy/jpnn)
JAKARTA - Ketua nonaktif Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad pukul 16.00 tadi keluar dari gedung Bareskrim Polri. Tersangka kasus dugaan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PAM JAYA Menggratiskan Biaya Pemasangan Sambungan Bagi Pelanggan Baru
- 5 Korporasi Jadi Tersangka Kasus Timah, Pengamat UI Minta Pemerintah Perketat Pengawasan
- Saksikan Layanan PBG di Kota Tangerang Selesai 4 Jam, Mendagri Langsung Acungkan Jempolnya
- Honorer Habis pada 2025, Semua jadi PPPK, Pak Budi Bilang 100%
- Mendagri Jadikan Kota Tangerang Sampel Monitoring Inflasi Nasional
- Honorer Lulus PPPK 2024 Mendapat Ucapan Selamat, yang Gagal Masih Menanti Kepastian