Jalani Ritual Aneh, Warga Singapura Tewas Membusuk di Toilet Hotel
![Jalani Ritual Aneh, Warga Singapura Tewas Membusuk di Toilet Hotel](https://cloud.jpnn.com/photo/picture/normal/20150509_232753/232753_212811_police_line.jpg)
jpnn.com - LUBUKBAJA – Warga Singapura bernama Than Shih Chang ditemukan tewas membusuk di kamar 401 hotel Sindo Gemilang, Nagoya, Sabtu (9/5) sekitar pukul 01:00 WIB. Pria 43 tahun itu tewas diduga karena ritual aneh yang dilakukannya di dalam toilet kamar hotel.
Polisi yang melakukan olah TKP mendapati sejumlah hal aneh di dalam kamar hotel lantai IV itu. Pintu kamar dikunci dari dalam dan celah-celah pintu semuanya di lakban dengan rapi.
Begitu juga kamar mandi tempat mayat korban ditemukan juga dalam keadaan terkunci dan dilakban dari dalam. Polisi sempat kesulitan membuka pintu kamar hotel itu.
Sementara dalam kamar hotel itu terlihat rapi seperti biasa. Televisi masih dalam posisi nyala. Dua unit ponsel, dompet dan dokumen korban diletakan di atas tempat tidur. Di meja kamar hotel juga ditemukan sebungkus rokok dan tiga kaleng minuman keras yang sudah kosong.
Pria dengan nomor pasport E315837F itu ditemukan membusuk dalam kamar mandi. Di dalam kamar mandi juga ditemukan segumpalan benda sisa pembakaran seperti dupa. Asap bakaran benda itulah yang diduga membunuh korban.
"Karena dilakban semua cela pintu dia kehabisan oksigen dan diduga meninggal akibat asap bakaran itu," kata Kapolresta Barelang Kombes Pol Asep Safrudin pada Batam Pos (JPNN Group). (eja)
LUBUKBAJA – Warga Singapura bernama Than Shih Chang ditemukan tewas membusuk di kamar 401 hotel Sindo Gemilang, Nagoya, Sabtu (9/5) sekitar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bocah Hilang Terseret Arus di Lombok Timur Ditemukan Meninggal Dunia
- PAM Jaya Perluas Bantuan Tandon Air untuk Wilayah yang Membutuhkan
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi PPPK 2024 Tahap 2, Banyak juga yang Gagal
- Kunker ke Wilayah Utara, Pj Gubernur Kaltim Tinjau Bendungan Marangkayu
- Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Polres Bengkayang Gandeng Pakar dari IPB
- Polisi Periksa Sopir Truk Kecelakaan Maut di GT Ciawi