Jalani Sidang Perdana, Penyuap Rudi Rubiandini Pelit Bicara
jpnn.com - JAKARTA- Pengadilan Tipikor Jakarta menggelar sidang perdana Komisaris PT Kernel Oil Pte Ltd, Simon Tanjaya dalam kasus dugaan suap di lingkungan SKK Migas pada, Kamis (7/11). Saat datang, Simon yang memakai kemeja putih dan celana bahan hitam tampak tenang. Ia pun enggan mengomentari sidang yang akan dijalaninya hari ini.
Dalam persidangan yang diketuai oleh majelis hakim Tati Hardianti itu, Simon didampingi tiga orang penasihat Hukum dengan Sugeng Teguh Santoso sebagai ketua tim.
Simon diduga melakukan penyuapan terhadap Ketua nonaktif SKK Migas, Rudi Rubiandini melalui pelatih golf Rudi, Deviardi aliar Ardi, guna mengamankan proyek tender di SKK Migas. Ia diduga memberikan US$ 400 ribu untuk Rudi. Saat ini, berkas Rudi dan Ardi masih tahap perampungan di KPK. (flo/jpnn).
JAKARTA- Pengadilan Tipikor Jakarta menggelar sidang perdana Komisaris PT Kernel Oil Pte Ltd, Simon Tanjaya dalam kasus dugaan suap di lingkungan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mobil Sukarelawan Andika-Hendi Tabrak Pohon di Semarang, 2 Orang Masuk RS
- Kecelakaan di Tol Cipularang, Sopir Truk Trailer Tersangka
- Sikap Ahli di Sidang Kasus Timah Tidak Etis, Perhitungan Kerugian Negara Diragukan
- Rayakan HUT ke-24, Epson Berkomitmen Berikan Dampak Positif Bagi Masyarakat Indonesia
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
- KNPI Ajak Seluruh Pemuda Bergerak Mewujudkan Indonesia Emas 2045