Jalankan Program Umroh, Direksi Merpati Izin ke Menhub

jpnn.com - JAKARTA -- Direksi Merepati Nusantara Airlines (MNA) Senin (17/2) hari ini, menyambangi Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Hal itu dilakukan guna membahas program penyelamatan Merpati, salah satu caranya yakni terbang ke Jeddah.
"Merpati hari ini ada rapat di perhubungan dengan pihak terkait untuk membahas program umroh Merpati," ujar Menteri BUMN Dahlan Iskan saat ditemui di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.
Direksi Merpati, kata Dahlan, ingin memastikan jika mendapat izin terbang ke Jeddah, Merpati bisa benar-benar merealisasikan untuk terbang ke sana.
"Sebelum menhub keluarkan izin, dilihat dulu detailnya seperti apa. Jangan sampai sudah dikasih izin tapi enggak jadi terbang. Dulu ada maskapai yang diberikan izin tapi akhirnya enggak jadi terbang," terangnya.
Karenanya, direksi Merpati akan meyakinkan Kemenhub bahwa pihaknya benar-benar bisa mengemban amanah itu. "Direksi juga akan meyakinkan perhubungan dulu," pungkas mantan Ketua PWI Surabaya ini. (chi/jpnn)
JAKARTA -- Direksi Merepati Nusantara Airlines (MNA) Senin (17/2) hari ini, menyambangi Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Hal itu dilakukan guna
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram
- BPKH Catat Kinerja Positif 2024, Indra Gunawan: Lampaui Target Dana Kelolaan
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Stabil