Jalin Hubungan Dengan Bawahan, Menteri di Tasmania Mundur

Menteri Industri Primer Tasmania Sarah Courtney menyatakan mundur sementara dari jabatannya untuk menjalani penyelidikan atas "hubungan pribadi" dengan kepala departemen yang juga bawahannya.
Hal itu disampaikan Menteri Utama Tasmania Will Hodgman hari Selasa (16/10/2018) dalam sidang parlemen negara bagian Australia tersebut.
Menurut Dodgman, Sarah Courtney mengajukan permintaan mengundurkan diri setelah pada hari Minggu menyampaikan telah menjalin hubungan pribadi dengan Dr John Whittington yang juga kepala departemen kementerian yang dibawahi Courtney.
Menurut Hodgman, mundur sementara diri jabatannya sambil menunggu hasil dari pemeriksaan mengenai kemungkinan adanya konflik kepentingan.
Kepala Departemen Industri Primer, Taman, Air, dan Lingkungan (DPIPWE) Dr Whittington untuk sementara juga diberhentikan selama berlangsungnya pemeriksaan.

Hodgman mengatakan pihaknya memerintahkan stafnya untuk memeriksa seluruh keputusan terkait yang dibuat oleh Menteri Courtney.
Dia juga meminta pertimbangan apakah perlu adanya penyelidikan mengenai pelanggaran kode perilaku yang dilakukan Dr Whittington.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya