Jalur Pendakian Gunung Gede Pangrango Ditutup Untuk Umum
jpnn.com, BOGOR - Para pendaki yang punya niat ke Gunung Gede Pangrango tampaknya harus membatalkan maksudnya. Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGP) kabarnya menutup jalur pendakian untuk umum.
Penutupan ini berlaku sejak 1 Januari 2019 dan berlaku hingga tiga bulan ke depan atau 31 Maret 2019. Informasi penutupan ini diedarkan secara tertulis sejak tanggal 17 Desember 2018.
Dalam surat edarannya, penutupan dilakukan untuk melakukan pemulihan ekosistem serta mengantisipasi cuaca ekstrem yang terjadi.
“Demikian surat edaran ini, untuk menjadi perhatian bagi seluruh calon pendaki Gunung Gede Pangrango,” bunyi surat edaran tersebut yang tersebar di media sosial.
Gunung Gede Pangrango termasuk salah satu gunung favorit para pendaki. Gunung ini berada di tiga kabupaten, yakni Bogor, Cianjur, dan Sukabumi.
Gunung Gede memiliki ketinggi 1.000 hingga 3.000 meter dpl. Suhu rata-rata di puncak Gunung Gede mencapai 18 derajat celcius, dan di malam hari suhu puncak berkisar 5°C.
Untuk mencapai gunung ini, calon pendaki bisa melalui beberapa jalur. Pertama dari Cibodas, dan Cipanas Cianjur. (dkw/radar bogor)
Penutupan jalur pendakian Gunung Gede Pangrango berlaku sejak 1 Januari hingga 31 Maret.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Warga Cianjur Meninggal Seusai Ikut Acara Cabup, Dinkes Ingatkan Pengobatan Gratis Harus Berizin
- Ini Peran Gunawan Sadbor di Kasus Promosi Situs Judi Online, Ternyata
- Kematian Warga Dikaitkan dengan Acara Cabup Cianjur, Polisi Didesak Ungkap Fakta
- Gunawan Sadbor Resmi Ditetapkan Sebagai Tersangka Judi Online
- Polisi Tangkap Komplotan Perampok Spesialis Minimarket
- Lagi di Hotel, 2 Gadis Digerebek, Waduh, Kasusnya