Jalur Puncak Masih Lengang
Senin, 29 Agustus 2011 – 00:29 WIB
Berdasarkan pantauan Radar Bogor, sejak pukul 10:00 hingga 15:00, tidak ada penumpukan kendaraan di arah pintu tol Cibubur menuju Transyogi. Hal serupa juga terlihat di Jalan Raya Gunungputri-Narogong dimana situasi berlangsung lenggang.
Hadi (27), pemudik asal Garut ini lebih memilih menggunakan sepeda motor daripada naik angkutan umum. “Biayanya murah pakai sepeda motor untuk memudahkan saat balik lagi ke Jakarta,” ujarnya kepada Radar Bogor.
Sebaliknya, kepadatan mulai sedikit terlihat di sepanjang Jalur Cibeet. Pemudik bergerak dari arah Karawang melalui simpang tiga Cariu menuju arah Cianjur. Kondisi jalan secara umum cukup baik, namun pemudik harus berhati-hati karena jalanan berkelok-kelok disertai tikungan tajam.
Selain itu, minimnya lampu penerangan menyebabkan jalur itu rawan terjadi kecelakaan pada malam hari. Sebagai langkah aman, pemudik disarankan berangkat pada pagi atau siang hari.
BOGOR - Kepadatan arus lalulintas pada H-2 Idul Fitri 1432 Hijriah di jalur puncak, Kabupaten Bogor masih ramai lancar dan kendaraan masih didominasi
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS