Jalur Puncak Padat, Macet, SSA Diberlakukan Lebih Cepat
jpnn.com, BOGOR - Kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor mulai dipadati wisatawan yang ingin menghabiskan masa libur Natal dan Tahun Baru (nataru).
Banyaknya jumlah wisatawan yang ingin berwisata di kawasan Puncak itu, sudah mulai terlihat dengan tingginya volume kendaraan dari arah Jakarta dan sekitarnya yang memasuki Jalan Raya Puncak, Sabtu (22/12) pagi ini.
Berdasarkan informasi yang diterima radarbogor.id dari Humas Polres Bogor, pagi ini kemacetan panjang sudah mulai terjadi di exit Tol Ciawi. Volume kendaraan dari arah Jakarta menuju puncak cukup tinggi sehingga menyebabkan kemacetan sepanjang 3 Km.
Terlihat dari data jumlah kendaraan yang masuk wilayah Puncak sejak tanggal 21 Desember 2018 hingga pagi ini sudah mencapai 65.180 mobil.
Untuk mengurangi, kepadatan tersebut satuan lalu lintas Polres Bogor memberlakukan sistem satu arah lebih cepat dari jadwal biasanya yakni dilaksanakan pada jam 06.30 WIB.
Terdapat beberapa simpul kepadatan di wilayah kawasan jalur Bogor Puncak Cianjur, di antaranya Simpang Pasir Muncang, Simpang Pasir Angin, Simpang Mega Mendung, Simpang Taman Wisata Matahari, Simpang Taman Safari, dan Simpang Warung Kaleng.
Polres Bogor menggelar personil di sepanjang jalur Bogor Puncak Cianjur dan jalur Bogor Ciawi Sukabumi sebanyak 200 personel gabungan dari satuan lalu lintas Polres Bogor, satuan Sabhara Polres Bogor dan gabungan Polsek Ciawi, Megamendung dan Cisarua.
Himbauan kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan dari Bogor menuju Cianjur untuk menggunakan jalur alternatif melalui jalur Jonggol Cileungsi dan Cibubur dengan jarak 86 km.
Kemacetan panjang sudah mulai terjadi di exit Tol Ciawi, pagi ini. Volume kendaraan dari arah Jakarta menuju Puncak menyebabkan kemacetan 3 km.
- 150 Ribu Kendaraan ke Puncak Bogor di Libur Maulid Nabi
- Jalan Menuju Kawasan Wisata Puncak Kembali Dibuka Setelah Ditutup Lebih dari 8 Jam
- Libur Panjang, Jalur Wisata Puncak Dipadati 150 Ribu Kendaraan dalam Sehari
- Wisatawan Meninggal Dunia di Puncak, Polisi Ungkap Penyebabnya
- Hindari Kawasan Puncak Bogor
- Puing Bekas Lapak PKL di Kawasan Puncak Bogor Mulai Dibersihkan