Jalur Surabaya-Madura, Antisipasi Pelat Hitam Jadi Angkutan Umum
.jpg)
Tak hanya plat hitam, Irvan mengaku jika angkutan plat kuning juga kadang melanggar trayek. Pasalnya, jalur Surabaya-Madura merupakan salah satu jalur gemuk.
Karena itu, tak jarang banyak angkutan yang melanggar trayek. Mereka memilih untuk mengangkut penumpang ke Madura.
“Kalau memang ada yang melanggar trayek, itu kita yang akan menindak langsung. Akan kita tertibkan,” lanjutnya.
Irvan menambahkan, angkutan yang berjalan tak sesuai trayek akan diberi sanksi. “Bisa kita beri sanksi berupa tilang. Bahkan kalau perlu kita cabut izin trayeknya,” bebernya.
Hal itu dinilai penting, pasalnya, Dishub sudah menambah armada di jalur gemuk seperti SurabayaMadura.
“Kita ambil armada dari trayek yang sepi. Kita alihkan ke jalur gemuk. Karena itu, kalau masih ada yang melanggar, ini harus ditindak tegas,” pungkasnya. (gus/nur)
Jalur mudik arah Madura menjadi perhatian Pemkot Surabaya. Pasalnya, banyak mobil berplat hitam yang mengangkut penumpang dari Suramadu menuju Madura.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Jateng Terapkan Strategi Aglomerasi Dalam Mengelola Arus Mudik & Balik Lebaran 2025
- Pastikan Arus Mudik Lebaran Aman, Irjen Andi Rian Cek Kesiapan Tol Fungsional Banyuasin
- Jasa Marga: Puncak Arus Mudik Diprediksi pada 28 Maret 2025
- Mudik Lebaran 2025, Ada Diskon Tarif Tol 20 Persen Hingga Sistem One Way
- Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2025, Hutama Karya Percepat Tol Palembang-Betung
- Soal Persiapan Arus Mudik Lebaran, Menko AHY Bilang Begini