Jambi Butuh Figur Kepala Daerah yang Akrab dengan Masyarakat Seperti Tokoh Ini
jpnn.com, JAMBI - Bakal calon Gubernur Jambi H. Cek Endra adalah figur yang mendapat tempat khusus di hati warga setempat. Dia terkenal karena dekat dengan masyarakat. Kedekatan itu menjadikan masyarakat merasa lebih diperhatikan.
Menurut Hassanudin (37), warga Olak Baru, Bathin XXIV, Batanghari, sang bacagub tidak menjaga jarak dengan masyarakat saat bersilaturahmi ke kampungnya.
Meski baru pertama bertemu, Hassanudin melihat keakraban cepat terjalin. Dia mengaku bisa menyampaikan langsung apa yang menjadi keinginan masyarakat saat bertemu Cek Endra.
"Beliau itu punya karakter ramah, dekat dengan orang daerah kami. Sama masyarakat hubungannya bagus, semacam keluarga sendiri," kata Hassanudin.
Hassanudin menyampaikan, masyarakat di Bathin XXIV sangat suka dengan pemimpin yang merakyat.
"Masyarakat sini setujulah pokoknya kalau beliau jadi gubernur," ungkap Hasan.
Warga Bathin XXIV lainnya, Suwandi (41) menilai sudah saatnya Cek Endra mengerahkan tenaga dan pikirannya bagi Jambi yang lebih maju.
Pengalaman Cek Endra di Sarolangun, menurutnya, sudah menjadi bukti dan menjadi pedoman untuk membangun Jambi.
Cek Endra adalah Bupati Sarolangun sejak 9 Agustus 2010 dan kini menjadi bakal calon Gubernur Jambi.
- MK Putuskan PSU Pilkada Jambi di 88 TPS, Irjen Rachmad Langsung Keluarkan Imbauan Tegas
- Bawaslu Merangin Minta Keterangan Cagub Jambi Al Haris dan 15 ASN
- Pilgub Jambi: Golkar Optimistis Menangkan Pasangan Cek Endra-Ratu Munawaroh
- Cek Endra Populer di Kalangan Masyarakat Jambi
- Cek Endra Diyakini Bakal Bawa Jambi Lebih Berkah
- Pilih Kepala Daerah yang Kuat Agamanya dan Programnya Maksimal untuk Warga