Jamin Keamanan Simpanan, BRI Siap Ganti Kerugian Nasabah Korban Skimming

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menjamin keamanan simpanan nasabah.
Corporate Secretary BRI Aestika Oryza Gunarto menyatakan, perbankan pelat merah itu berjanji akan mengganti seluruh kerugian nasabah jika terbukti menjadi korban peretasan ATM atau skimming.
“Apabila terbukti merupakan korban tindak kejahatan skimming, BRI bertanggungjawab untuk segera menyelesaikan hal tersebut”, kata Aestika dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Selasa (6/4).
Menurut dia, nasabah tak perlu khawatir, kerugian nasabah yang terkena skimming maksimal akan dilakukan dalam 20 hari kerja sejak laporan diterima.
"Masyarakat tak perlu panik serta khawatir uangnya hilang,” ujar Aestika
Aestika menjelasakan, saat ini telah menerima dan menindaklanjuti sejumlah pengaduan nasabah di Cianjur, Jawa Barat, yang baru-baru ini terkena dugaan tindak skimming.
Selain itu, proses investigasi oleh BRI dan pihak-pihak terkait kini tengah berlangsung.
"BRI mengimbau agar nasabah lebih berhati-hati dalam melakukan transaksi perbankan," kata dia.
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menjamin keamanan simpanan nasabah. BRI berjanji akan mengganti seluruh kerugian nasabah jika terbukti menjadi korban peretasan ATM atau skimming.
- BRI Life Catat Total APE Capai Rp 3,416 triliun
- Bea Cukai Perkuat Sinergi Pengawasan & Keamanan Berbagai Sektor
- SP IMPPI Desak Pemerintah Bentuk Tim Gabungan untuk Tangani Kasus TPPO di Kamboja
- Sambut Ramadan, BRI Finance Bantu Pembangunan Musala
- Pegadaian Jadi Pelopor Bank Emas, Dirut Pegadaian Bilang Begini
- Polda Riau Jamin Keamanan Selama Pemungutan Suara Ulang Pilkada Siak di 3 TPS