Jamin Petani Tetap Boleh Tanam Tembakau
Selasa, 11 September 2012 – 19:04 WIB
JAKARTA--Menteri Kesehatan (Menkes) Nafsiah Mboi menyebut hingga saat ini seluruh jajaran menteri terkait dengan Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) Pengendalian Dampak Produk Tembakau, setuju dengan materi RPP tersebut. Hal ini dibuktikan dengan sikap para menteri terkait yang memberikan paraf di setiap lembar draft RPP tersebut. "Memang sebelumnya, ada beberapa menteri yang tidak sepakat. Namun setelah kita jelaskan semua tujuannya , akhirnya mereka bersedia paraf dan OK. Setelah rakor itu, tentu juga sudah disinkronisasikan dengan Kemenkumham," imbuhnya.
"Siapa bilang ada yang tidak setuju? Sepengetahuan saya hingga saat ini, tidak ada menteri yang keberatan. Mereka bersedia memberikan paraf di setiap lembar draftnya," ungkap Nafsiah di Gedung Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Jakarta, Selasa (11/9).
Nafsiah menjelaskan, pihaknya dengan beberapa jajaran menteri terkait juga terus membahas mengenai RPP Tembakau tersebut. Bahkan, lanjut Nafsiah, belum lama ini pihaknya telah menggelar rapat koordinasi yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono.
Baca Juga:
JAKARTA--Menteri Kesehatan (Menkes) Nafsiah Mboi menyebut hingga saat ini seluruh jajaran menteri terkait dengan Rancangan Peraturan
BERITA TERKAIT
- Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi, Pegadaian Hadir untuk Masyarakat Bukan Hanya Soal Bisnis
- Gus Mensos Ungkap Hasil Rapat dengan Menteri KPK
- Aliansi Pemuda Cianjur Tuntut Kematian Peserta Pengobatan Gratis Diusut
- BPKH Sukses Gelar Hajj Run 2024 di Padang, Begini Keseruannya
- Info dari Mensos Jumlah Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
- AMPHURI Dorong Prabowo Lobi Arab Saudi, Biar Kuota Haji Indonesia Bertambah