Jaminan Derby Ketat
LOLOSNYA Atletico Madrid ke final Liga Champions membuat entrenador Real Madrid Carlo Ancelotti sangat antusias. Partai puncak yang digelar di Est"dio da Luz, Lisbon, Portugal, 24 Mei waktu setempat, kata Ancelotti, akan menampilkan laga yang keras.
Untuk kali pertama dalam sejarah Liga Champions, duel antar tim sekota alias derby bakal terjadi pada grand final. Bagi Don Carlo - panggilan Ancelotti- pertandingan nanti akan berjalan dengan sengit.
Sepanjang musim ini, Real sudah bertemu Atletico empat kali. Real menang dua kali di ajang Copa del Rey. Masing-masing dengan skor 3-0 dan 2-0. Sementara itu, Atletico mengatasi Real 1-0 di Primera Division, 28 September tahun lalu di Santiago Bernabeu. Sedangkan satu pertandingan di Vicente Calderon, 2 Maret lalu, berakhir imbang 2-2.
"Sekarang, semua orang di Madrid merasa sangat bahagia. Namun tidak ada satu timpun yang menjadi favorit," ucap Ancelotti seperti dilansir Sky Italia.
"Atletico layak ada di sana. Mereka jelas lebih baik daripada Chelsea. Semua orang tahu bahwa tidak ada tim favorit di partai final. Ini bakal menjadi pertandingan yang ketat," imbuh peraih dua gelar Liga Champions bersama AC Milan itu.
Ancelotti tentu saja tidak ingin melepaskan peluang. Real sudah lama menunggu datangnya gelar kesepuluh alias La Decima.
"Saya sangat bersemangat. Saya hidup dalam dunia di mana Anda dapat menikmati momen positif ini. Adalah sukses besar untuk berada di final Liga Champions bersama Madrid setelah 12 tahun," imbuh pelatih asal Italia itu.
Entrenador Atletico Diego Simeone juga merasa sangat bersemangat menyongsong laga final. Bagi pria asal Argentina itu, berlaga melawan Real di final Liga Champions menjadi pembuktian bahwa rivalitas kedua tim memang sangat kuat.
Memang, Atletico dan Real sudah tahu sama tahu kekuatan dan kelemahan lawan. Bagi Simeone, hal tersebut bukan merupakan keuntungan ataupun kerugian.
"Faktanya, kami saling mengetahui dengan sangat baik. Kami akan bermain melawan tim yang sangat powerful. Lama sekali kami tidak merasakan ada di posisi seperti ini. Jadi kami sangat bahagia dan bersemangat berada di final," ucap El Cholo"julukan Simeone kepada Marca.
Real memenangkan Piala/Liga Champions sebanyak sembilan kali. Sedangkan Atletico tidak pernah menjadi juara. Prestasi terbaik adalah runner-up pada musim 1973-1974.
Namun jika menilik beberapa musim terakhir, Atletico lebih sukses di Eropa ketimang Real. Gabi dkk mampu memeluk dua gelar Europa League pada 2010 dan 2012. (nur)
LOLOSNYA Atletico Madrid ke final Liga Champions membuat entrenador Real Madrid Carlo Ancelotti sangat antusias. Partai puncak yang digelar di Est"dio
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil