Jamsostek Kucurkan Beasiswa Rp 1,1 Miliar
Selasa, 01 Mei 2012 – 04:03 WIB
TANGERANG - PT Jamsostek (Persero) Kantor Cabang Tangerang I menyalurkan bantuan beasiswa kepada 500 pelajar SD, SMP, SMA dan perguruan tinggi sebesar Rp 1.089.600.000. Progam beasiswi ini sebagai bentuk kepedulian dan wujud tanggung jawab sosial terhadap masyarakat (CSR) salah satu BUMN tersebut. Bantuan itu juga bentuk komitmen untuk selalu meningkatkan kesejahteraan tenaga kerja beserta keluarganya. Adapun besaran bea siswa yang diberikan untuk SD- SMP sebesar Rp 1,8 juta per tahun. Sedangkan SMA dan perguruan tinggi sebesar Rp 2,4 juta per tahun. ”Bantuan ini untuk pelajar berprestasi dan orangtuanya terdaftar sebagai peserta Jamsostek,” tegas Suyamto juga sambil berharap bantuan dana itu dapat dipergunakan sebaik-baiknya untuk keperluan pendidikan.
Kepala Kantor Cabang PT Jamsostek Tangerang I, Suyamto mengatakan beasiswa merupakan salah satu program tambahan yang tujuannya membantu tenaga kerja untuk meringankan biaya pendidikan bagi putra-putri serta meningkatkan kualitas pendidikan. Selain program beasiswa, masih ada program tambahan lain diantaranya pinjaman uang muka perumahan kerjasama bank (PUMP-KB), pinjaman renovasi rumah dan pelayanan kesehatan cuma-cuma.
”Program-program ini merupakan manfaat tambahan bagi tenaga kerja peserta Jamsostek,” terangnya kepada INDOPOS disela-sela penyerahan secara simbolis kepada siswa di Kantor Cabang Tangerang I, kemarin (30/1). Bantuan bea siswa itu tahap I diberikan kepada 204 anak tenaga kerja peserta program Jamsostek yang lolos verifikasi. Adapun total siswa yang berhak mendapatkan bea siswa mencapai 500 orang.
Baca Juga:
TANGERANG - PT Jamsostek (Persero) Kantor Cabang Tangerang I menyalurkan bantuan beasiswa kepada 500 pelajar SD, SMP, SMA dan perguruan tinggi sebesar
BERITA TERKAIT
- Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihilangkan, Mendikdasmen: Masih Pengkajian
- Ganesha Operation Award 2024 Jadi Ajang Penghargaan Bagi Pengajar dan Alumni
- INSEAD Business School, Jadikan Kerja Sama FWD Group & BRI Life Sebagai Studi Kasus
- Direksi ASABRI Mengajar Para Mahasiswa Magister Universitas Pertahanan
- Pilih Hotel sebagai Fasilitas Kampus, CEO UIPM Beri Penjelasan Begini
- Eramet & KBF Berikan Beasiswa untuk Mahasiswa Indonesia Timur, Ini Harapan Gubernur Sulut