Jamu Persipura, Pelatih PBFC Ingin Timnya Zero Mistake

jpnn.com - SAMARINDA - Pelatih Pusamania Borneo FC, Dragan Djukanovic meminta pemainnya bermain hati-hati dan rapi saat menghadapi Persipura Jayapura, Jumat (15/7).
Menurut Dragan, Persipura adalah tim yang berbahaya dan cukup kuat di ISC A 2016. Karena itu, dia berharap pemainnya tak melakukan satu kesalahan pun.
"Saya ingatkan ke pemain, satu kesalahan satu gol, saya ingin pemain mencamkan itu saat berlaga nanti," tegasnya.
Dengan peringatan itu, maka dipastikan pelatih asal Montenegro tersebut mengejar zero mistake. Memang, selama ini Persipura dikenal memiliki lini depan yang berbahaya dan kerap memanfaatkan kesalahan lawan.
"Mereka adalah tipikal tim yang menunggu lawannya lengah, bikin kesalahan. Karena itu saya minta main rapi, harus bisa kontrol diri," ucap Dragan. (dkk/jpnn)
SAMARINDA - Pelatih Pusamania Borneo FC, Dragan Djukanovic meminta pemainnya bermain hati-hati dan rapi saat menghadapi Persipura Jayapura, Jumat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025