Jamu RANS Nusantara FC, PSM Makassar Diminta Pertahankan Rekor Kandang
jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar akan menjamu RANS Nusantara FC pada pekan ke 21 Kompetisi Liga 1 musim 2022/2023.
Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Senin (30/1).
Menghadapi klub milik artis papan atas Indonesia Raffi Ahmad, Pasukan Juku Eja berambisi meraih kemenangan.
Tiga poin penuh sangat penting bagi tim kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan itu.
Jika mampu mendapat poin penuh saat menjamu RANS maka PSM makin dekat dengan Persib dan Persija di klasemen.
Pengamat sepakbola Assegaff Razak mengatakan PSM memiliki tantangan berat saat menjamu RANS Nusantara FC.
Wiljan Pluim dan kawan-kawan harus mampu meraih kemenangan untuk bisa bersaing dengan Persija Jakarta, Persib Bandung dan Madura United.
"Kemenangan atas RANS sangat penting bagi PSM. Tiga poin akan membuat mereka bersaing di papan atas klasemen," kata Assegaff Razak kepada JPNN.com, Minggu (29/1).
Menghadapi klub milik artis papan atas Indonesia Raffi Ahmad RANS Nusantara FC, Pasukan Juku Eja berambisi meraih kemenangan
- Pertandingan Bali United Vs Persib Resmi Ditunda, Ini Sebabnya
- Persib Raih Hasil Positif, Bojan Hodak Ungkap Dampak Terhadap Pemain
- PSM Makassar Gagal Menaklukkan 10 Pemain Persik Kediri
- Liga 1: Pelatih Persik Waspadai Jam Terbang Persib Bandung di Level Asia
- Sengit! Persebaya Vs PSM 1-1, Cek Klasemen Liga 1
- Liga 1: Pelatih PSM Makassar Pusing, Pertama dalam Kariernya