Jan Prince: Trisakti Bung Karno Penting Dijadikan Pedoman Hidup Masyarakat Desa

Strategi tersebut antara lain, perlunya restrukturisasi kredit/pembiayaan modal kerja sektor informal, UMKM dan BUM Desa.
Selain itu, Jan mendorong untuk memperkuat BUM Desa sebagai motor penggerak ekonomi desa. Termasuk mendorong digitalisasi desa sehingga program pembangunan lebih efektif.
Strategi lainnya, menurut Jan Prince, perlunya pengembangan desa wisata berkelanjutan melalui pemberdayaan masyarakat lokal.
“Terakhir, perlunya program bantuan langsung tunai dan padat karya dana desa,” ujar Jan Prince.
Wajah Indonesia
Rifqi Nuril Huda yang juga menjadi pembicara diskusi ini menyampaikan desa adalah wajah Indonesia.
Sebab, kata dia, di desa kita bisa melihat adat budaya bangsa, bahasa berbagai daerah dan kultur bangsa Indonesia.
Selain itu desa juga menjadi penopang kebutuhan pokok bangsa kita. Mulai dari pangan, energi, air, dan sumber daya alam yang lain.
Trisakti Soekarno tentang berdaulat secara politik, berdikari dalam ekonomi & berkepribadian dalam kebudayaan penting dijadikan pedoman hidup masyarakat desa.
- Ketua Wanbin PKTHMTB Karawang Dorong Masyarakat Pemilik IPHPS Maju dan Sejahtera
- Bangun Kedekatan Polisi dan Masyarakat, Polres Siak Gelar Sahur On The Road
- Indonesia Cyber Crime Combat Center Hadir untuk Lindungi Masyarakat dari Kejahatan Daring
- Waka MPR Dorong Keterlibatan Aktif Masyarakat dalam Pengembangan Kawasan Cagar Budaya
- Panitia Adhoc MPR dan Aspirasi Suara Masyarakat
- Waka MPR: Pengelolaan Investasi yang Efisien Harus Sejahterahkan Masyarakat