Janda Kubur Bayi Sendiri
jpnn.com - TASIK – Kasus penemuan bayi kembali terjadi di wilayah hukum Kabupaten Tasikmalaya. Sama dengan sebelum-sebelumnya, kali ini bayi ditemukan tewas di Kecamatan Sodong.
Namun, sebelumnya, pembuang bayinya tidak ditemukan, kini seorang janda TA, 30, warga Kampung Cipende Desa Muncang Kecamatan Sodonghilir menjadi tersangkanya.
Janda muda itu mengubur bayi laki-laki yang baru saja dilahirkannya di belakang rumahnya. Anak itu diduga hasil hubungan gelap dengan seorang pria.
Kapolsek Sodong Hilir AKP Ahmad Nurjaman mengatakan awal penemuan bayi itu saat tetangga Ai mencurigai tumpukan tanah di belakang rumah janda muda itu.
Tumpukan tanah itu seperti kuburan bayi. Karena curiga, tetangga Ai pun melaporkannya ke Polsek Sodonghilir. “Jam sembilan pagi kita terima laporan. Waktu itu juga kita langsung meluncur ke TKP,” ujarnya saat dihubungi Radar lewat sambungan telepon kemarin.
Setibanya di rumah sang janda, polisi dari Polsek Sodonghilir pun langsung membongkar gundukan tanah itu. Benar saja. Di dalam gundukan tanah itu terdapat jasad bayi yang sudah tidak bernyawa lagi.
“Sampai di TKP kita langsung gali gundukan tanahnya. Ternyata benar. Di dalamnya ada mayat bayi,” lanjut Ahmad Nurjaman.
Pihak kepolisian pun langsung meringkus Ai, ibu dari bayi malang tersebut. Berdasarkan keterangan dari Ai, ujar Ahmad Nurjaman, bayi tersebut hasil hubungan gelap.
TASIK – Kasus penemuan bayi kembali terjadi di wilayah hukum Kabupaten Tasikmalaya. Sama dengan sebelum-sebelumnya, kali ini bayi ditemukan
- Sudah Dikepung TNI-Brimob, Pelaku Penembakan Polisi Militer Bisa Kabur
- Oknum Polisi Aiptu INS Diduga Terlibat Penggelapan Mobil Rental
- Belum Lengkap, Berkas Perkara Aipda Robig Dikembalikan Jaksa ke Polda Jateng
- Oknum Polisi Penganiaya Pria Tua di Sumsel Dicopot dari Jabatan
- Gebrakan Awal Pak Kumis di Riau, Gagalkan Peredaran Narkoba Senilai Rp 68,5 Miliar
- Pembunuh & Penyekap Anak di Mandau Ditangkap, Pelaku Ternyata Punya Utang kepada Korban