Jane Shalimar Tunjukkan Bukti Foto Nikah Siri dengan Cucu Bung Karno

jpnn.com - ARTIS Jane Shalimar membuktikan ucapannya untuk membawa barang bukti pernikahan sirinya dengan cucu Presiden Soekarno, Didi Mahardika.
Saat ke pengadilan agama kemarin, Jane membawa bukti berupa foto saat dirinya dinikahi siri oleh Didi.
Pernyataan Jane tersebut menanggapi tantangan Didi yang meminta dirinya memberikan barang bukti atas pernikahan sirinya tersebut.
"Seperti yang sudah saya bilang, terakhir-terakhir akan saya tunjukan buktinya. Dari pihak sana kan gak percaya dan minta bukti. Lihat aja sendiri siapa yang ada di foto itu," ujar Jane mencibir Didi sambil menunjukan sebuah foto.
Jane menegaskan, langkahnya untuk ke pengadilan menuntut diakuinya pernikahan siri tersebut, bukan untuk menuntut harta. Dia hanya ingin pernikahannya waktu itu diakui.
"Gak sama sekali karena itu (tuntut harta). Pas saya nikah sama Didi, dia itu sama sekali lagi gak ada penghasilan. Buat apa saya menuntut macam-macam cuma untuk minta harta, gak sama sekali. Saya ingin apa yang dia lakukan diakui. Sudah itu saja," tegas Jane. (chi/jpnn)
ARTIS Jane Shalimar membuktikan ucapannya untuk membawa barang bukti pernikahan sirinya dengan cucu Presiden Soekarno, Didi Mahardika. Saat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penjelasan Dokter Richard Lee Soal Keputusan Jadi Mualaf
- Berburu Merchandise Band di Merch-Making Market 2025
- Curhat Baim Wong Setelah Rumah Miliknya Terendam Banjir
- Lucinta Luna Jenguk Nikita Mirzani ke Tahanan, Ini yang Dibahas
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Mirzani Pengin Dijenguk, Farhat Abbas Beri Tanggapan
- Jadi Mualaf, Richard Lee Ungkap Alasan Sempat Rahasiakan