Jangan Hanya Andalkan Owi/Butet
Minggu, 16 Juni 2013 – 18:39 WIB
JAKARTA - Ketum PB PBSI, Gita Wirjawan mengeluarkan komentar mengenai kegagalan Indonesia menempatkan banyak wakil di final Djarum Indonesia Open Superseries Premier 2013.
Pria yang juga menjabat sebagai Menteri Perdagangan tersebut mengatakan, harus ada yang diubah dalam peta kekuatan Indonesia di masa depan.
Baca Juga:
“Kasihan kalau Owi/Butet (sapaan karib Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir) terus yang menjadi andalan. Beban untuk mereka tentu akan sangat berat. Pressurenya semakin kuat pada mereka,” terang Gita dalam sesi press conference di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (16/6).
Sebelum Indonesia Open digelar, publik memang banyak berharap pada Owi/ Butet untuk melaju ke tangga juara. Sebab, keduanya datang ke kejuaraan dengan total hadiah USD 700 ribu tersebut dengan status juara dua kali All England. Sayangnya, langkah keduanya terhenti di babak semifinal.
JAKARTA - Ketum PB PBSI, Gita Wirjawan mengeluarkan komentar mengenai kegagalan Indonesia menempatkan banyak wakil di final Djarum Indonesia Open
BERITA TERKAIT
- Persib Vs Dewa United, Para Pemain Baru Siap Beraksi
- Amad Diallo Cetak Hattrick, Pelatih MU Enggan Beri Pujian Berlebihan
- Real Madrid vs Celta Vigo: 2 Gol Endrick Bantu Los Blancos ke Perempat Final Copa del Rey
- MotoGP 2025: Aprilia Perkenalkan Livery Terbaru, Jorge Martin Pamer Ambisi
- India Open 2025: Motivasi Jorji Memukul Jago Tuan Rumah
- Lihat Jadwal Pekan ke-19 Liga 1, Ada 6 Partai Besar