Jangan Hanya Pentingkan Keuntungan
Pengusaha Angkutan Diminta Prioritaskan Keselamatan Penumpang
Selasa, 14 Februari 2012 – 20:42 WIB

Jangan Hanya Pentingkan Keuntungan
JAKARTA - Mabes Polri meminta para pengusaha angkutan umum tidak hanya mengejar keuntungan semata dalam menjalankan usahanya. Lebih dari itu, faktor keamanan dan keselamatan penumpang juga harus dijadikan prioritas utama.
Hal ini ditegaskan Kadiv Humas Polri Irjen (pol) Saud Usman Nasution, menyikapi maraknya kasus kecelakaan angkutan umum dalam sepekan terakhir ini. ‘’Kita mengharapkan masyarakat pengguna jalan juga termasuk pengusaha angkutan betul-betul dalam mengelola manajemen angkutannya tidak hanya mengharapkan profit, tapi bagaimana keselamatan penumpang,’’ ujarnya di Mabes Polri Jakarta, Selasa (14/2).
Menurutnya, kecelakaan Bus Karunia Bakti di jalur Puncak, Cisarua, Bogor, Jawa Barat, (10/2) lalu harus menjadi bahan pembelajaran bagi pengelola usaha angkutan. Sebab, kecelakaan diakibatkan bus mengalami rem blong.
"Kita belajar dari kasus Cisarua, kalau kita lihat ini pengusaha angkutan umum harus bertanggung jawab sekali. Karena memang mereka tidak ada upaya dalam mengecek kendaraan ini," tambahnya.
JAKARTA - Mabes Polri meminta para pengusaha angkutan umum tidak hanya mengejar keuntungan semata dalam menjalankan usahanya. Lebih dari itu, faktor
BERITA TERKAIT
- Advokat Ini Pernah Beri Rp 1 Miliar kepada Zarof Ricar, Tujuannya Pengin Untung
- Penempatan, Mutasi hingga Jenjang Karier PPPK Harus Diakomodasi di RPP Turunan UU ASN
- Bobby Nasution Datangi KPK, Ada Apa?
- 3 Maskapai akan Buka Rute Internasional Via Bandara Ahmad Yani, Luthfi: Mendongrak Pariwisata & Investasi
- Prof Azril: PIK 2 Harus Menjadi Model Pariwisata Urban
- Ronny Bara dan Ibunya Diperiksa dalam Sidang Suap Eks Pejabat MA Zarof Ricar