Jangan Jadikan Persit KCK Sebagai Belenggu dan Halangi Bakat

Jangan Jadikan Persit KCK Sebagai Belenggu dan Halangi Bakat
perayaan HUT ke-75 Persit KCK. Foto: Dok Dispenad

jpnn.com, JAKARTA - Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) melakukan rangkaian perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-75. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Umum Persit KCK Hetty Andika Perkasa.

Salah satu kegiatannya yakni penyematan lencana emas murni dengan berat 8 gram kepada para anggota yang setia mendampingi suami selama delapan tahun, 16 tahun dan 24 tahun di Mabesad, Jakarta Pusat.?

?Selain itu, dilakukan juga kegiatan berupa webinar untuk meningkatkan perekonomian jajaran anggota dan lingkungan sekitar, edukasi, dan recharge untuk membangun keluarga yang santun serta harmonis dalam mewujudkan Persit Kartika Chandra Kirana yang setia mendampingi prajurit TNI AD.?
?
Dengan pemberian berbagai macam pengetahuan dalam rangkaian menyambut HUT ke-75, ada juga kegiatan mammografi yang dilaksanakan untuk seluruh anggota Persit dalam mendeteksi kanker payudara sejak dini.

Berbagai macam kegiatan dilakukan untuk melaksanakan tanggung jawab Persit kepada TNI maupun bangsa dan negara.?
?
“Jangan menjadikan Persit Kartika Chandra Kirana sebagai belenggu dan hanya berada di lingkungan organisasi tanpa mengeksplor bakat-bakat,” kata Nisa Afriandy Bayu Laksono selaku Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 4 Yonif Raider 323 dan Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi.?

Dia juga mendorong anggota Persit KCK untuk terus membantu prajurit TNI AD sebaik mungkin.

"Apapun hal positif yang dapat membantu tanggung jawab kita sebagai istri dari prajurit TNI AD mari lakukan dengan sebaik mungkin,” kata dia. (cuy/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Persit KCK mengingatkan para anggotanya untuk terus mengembangkan bakat mereka di lingkungan organisasi.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News