Jangan-jangan Syarat Pengangkatan Honorer jadi CPNS Dibikin Susah
jpnn.com - JAKARTA--Rapat kerja antara MenPAN-RB, Menkeu, dan Komisi II DPR RI yang membahas masalah anggaran yang berlangsung tertutup, menimbulkan kekecewaan honorer K2. Apalagi mereka datang jauh-jauh dari daerah hanya untuk mendengarkan hasil pembahasan anggaran pengangkatan honorer K2 menjadi CPNS.
"Ini kami bukan dari Jakarta saja, ada yang dari Kalimantan, Jatim, Jateng, Sulawesi, Bali, Ternate, Maluku loh. Kami juga tahu mau ada raker kan karena dikasi tahu Pak Menteri tanggal 15 September lalu, beliau bilang ini akan dibahas 21 sampai 22 September," ujar Imam Supratna, salah satu pentolan Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) di Gedung Senayan, Jakarta, Selasa (22/9).
Kekecewaan mendalam juga disampaikan honorer lain. "Saya ini pagi-pagi dah datang ke sini, ingin mendengarkan pembahasan anggaran tapi kok malah tertutup," ujarnya.
Sembari meminta tidak disebutkan namanya itu, beberapa honorer menyatakan, tertutupnya raker menunjukkan adanya konspirasi.
"Jangan-jangan ada konspirasi nih, makanya dibuat tertutup. Jangan-jangan syaratnya dibikin susah biar banyak yang tidak terakomodir," ucapnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Rapat kerja antara MenPAN-RB, Menkeu, dan Komisi II DPR RI yang membahas masalah anggaran yang berlangsung tertutup, menimbulkan kekecewaan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Singgung Tagline Indonesia Kerja, Megawati: Tolong Dijawab
- Anggota DPR Maria Lestari Mangkir Panggilan KPK
- Pemagaran Laut Sepanjang 30 Km di Tangerang Ancaman Bagi Ekologi dan Nelayan
- 2 Pejabat Dinas di Sumsel Kena OTT Kejari Palembang
- Prabowo Ingin Para Kepala Daerah Digembleng Seperti Menteri
- Menjelang Peringatan Hari Dharma Samudera, KSAL Pimpin Ziarah di TMP Kalibata