Jangan Kelewatan! Kesempatan Terakhir Promo Merdeka Nabung dari Pegadaian
jpnn.com, JAKARTA - PT Pegadaian mengajak masyarakat untuk merdeka finansial di momen perayaan HUT RI ke-78.
Untuk membantu mewujudkan rencana finansial tersebut, Pegadaian memberikan Promo Merdeka yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat Indonesia.
Adapun promo yang diberikan oleh Pegadaian mulai 14-20 Agustus 2023, di antaranya promo MERDEKANABUNG, di mana nasabah yang melakukan top-up Tabungan Emas melalui aplikasi Pegadaian Digital dan Pegadaian Syariah Digital akan mendapat diskon 1% maksimal s/d Rp 78.000.
Sedangkan untuk promo MERDEKAGADAI, setiap nasabah yang melakukan Gadai Tabungan Emas melalui aplikasi Pegadaian Digital dan Pegadaian Syariah Digital akan mendapat Goldback senilai Rp 17.000 untuk kelipatan hingga Rp 3 Juta maksimal s/d Rp 170 ribu.
“Dengan adanya Program Promo Merdeka ini, diharapkan masyarakat Indonesia dapat mewujudkan kemerdekaan finansial dalam hal berinvestasi, serta memenuhi kebutuhan produktif maupun konsumtif dengan memanfaatkan emas sebagai barang jaminan, dengan kemudahan yang diberikan melalui program pendanaan Pegadaian," ujar Sekretaris Perusahaan PT Pegadaian Yudi Sadono.
Yudi menambahkan, Pegadaian juga memiliki ragam promo menarik lainnya seperti Semangat Cicil Emas dan Semangat Pembiayaan.
Masyarakat yang ingin cicil emas di Pegadaian akan mendapatkan Cashback DP hingga Rp 30 ribu per gram, dengan menggunakan kode promo SEMANGAT10 - SEMANGAT30.
Sementara untuk masyarakat yang ingin mengajukan Pembiayaan Usaha dan Multiguna akan mendapatkan cashback hingga 2%, Pembiayaan Porsi Haji cashback Rp 200 ribu dan untuk Cicil Kendaraan cashback sebesar 2%.
Pegadaian juga memiliki ragam promo menarik lainnya seperti Semangat Cicil Emas dan Semangat Pembiayaan.
- Jalankan Kegiatan Usaha Bulion, Pegadaian Hadirkan Fitur Baru di Pegadaian Digital
- Makin Praktis, Deposito Emas Kini Bisa di Pegadaian Digital
- Raup Keuntungan Triliunan Rupiah, 7 Penambang Emas Ilegal di Bandung Dibekuk Polisi
- Jangan Lupa! Hari ini Batas Terakhir Kirim Loker ke Pegadaian
- Ada Loker di Pegadaian, Bukan Hoaks!
- Permudah Transaksi Logam Mulia, I Love Emas Resmi Hadir di Depok