Jangan Lagi Permalukan Merah-Putih
Selasa, 12 Oktober 2010 – 13:50 WIB

UJI - Latihan timnas Indonesia di Stadion Siliwangi, Bandung, menjelang partai uji coba melawan Maladewa. Foto: Ramdhani/Radar Bandung.
JAKARTA - Timnas Indonesia baru saja mendapat pelajaran berharga ketika dihajar Uruguay dengan skor telak 1-7 Jumat malam kemarin (12/10). Meski semua tim memang berbeda kelas (Indonesia peringkat ke-131 dunia dan Uruguay urutan ke-7), tapi tetap saja skor mencolok menggambarkan betapa parahnya kualitas timnas Merah Putih. "Meski secara peringkat kita diatas Maladewa, tidak akan mudah untuk mengalahkan mereka. Jarak peringkat Indonesia dengan Maladewa tidak jauh-jauh amat. Ini tugas yang tidak mudah," cetus Wolfgang Pikal, asisten pelatih timnas Indonesia ketika dihubungi Koran ini tadi malam.
Sore nanti di Stadion Siliwangi Bandung, Indonesia akan berujicoba melawan tim peringkat ke-142 dunia Maladewa. Di atas kertas mestinya Indonesia bisa mengatasi Maladewa. Tapi peringkat di ranking FIFA bukan jadi jaminan. Maladewa sudah memberi peringatan awal ketika Sabtu kemarin (9/10) berhasil memukul tim U-21 Persib yang musim menjadi juara ISL U-21 dengan skor telak 1-3 di Siliwangi.
Baca Juga:
Tuntutan harus menang kini ada di pundah tim besutan Alfred Reidl. Jika sampai gagal mengalahkan Maladewa, bisa dipastikan kecaman terhadap timnas dan PSSI akan semakin deras. Saat diberi pelajaran Uruguay Jumat malam lalu, tuntutan ketua umum PSSI Nurdin Halid untuk mundur nyaring terdengar di Gelora Bung Karno (GBK).
Baca Juga:
JAKARTA - Timnas Indonesia baru saja mendapat pelajaran berharga ketika dihajar Uruguay dengan skor telak 1-7 Jumat malam kemarin (12/10).
BERITA TERKAIT
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs