Jangan Lakukan 4 Hal Ini Setelah Makan, Bahaya
jpnn.com - LONDON – Banyak hal yang dilakukan orang setelah makan. Mulai tetap kerja hingga tidur. Tapi, tak banyak yang tahu bahwa aktivitas setelah makan ternyata juga memiliki bahaya laten.
Berikut empat hal yang tak boleh dilakukan setelah makan sebagaimana dilansir laman Thebesthealthyhabits:
Merokok
Menghabiskan sebatang rokok setelah makan sama dengan sepuluh biji barang mematikan itu. Hal itu juga bisa meningkatkan risiko kanker.
Minum teh
Daun teh mengandung zat asam yang sangat tinggi. Teh akan menyebabkan protein yang kita konsumsi pada makan sebelumnya menjadi keras dan sangat sulit untuk dicerna. Sebaiknya, minum teh dilakukan satu jam setelah makan.
Makan buah
Langsung makan buah setelah makan ternyata juga sangat berbahaya. Buah tidak akan langsung bisa dicerna. Anda boleh menyantap buah sejam setelah makan.
- 5 Makanan Ini Bikin Kolesterol Tinggi Tak Berkutik
- 5 Khasiat Jus Daun Pepaya yang Bantu Obati Penyakit Ini
- Awali 2025, Lawless Burgerbar Perkenalkan Master of Nuggets
- 7 Cara Alami yang Membantu Menghilangkan Tungau Kasur, Dijamin Ampuh!
- Ini Peran Dokter Andrologi dalam Kesehatan Pria, Silakan Disimak
- 6 Hal yang Harus Anda Ketahui Mengenai Kanker Serviks