Jangan Lupa Air Terjun Sigura-gura

jpnn.com - JAKARTA - Anggota DPR asal Sumut, Martin Hutabarat, juga mengingatkan pemerintah jangan hanya terpaku pada pengembangan Danau Toba. Dia berharap pemerintah juga memperhatikan lokasi wisata air terjun Sigura-gura yng terletak di Asahan, Sumut.
“Air terjun Sigura-gura perlu dihidupkan,” ujar Martin kepada JPNN.
Dia mendukung pemerintah secara serius mengembangkan Danau Toba, karena memang keindahannya tidak ada yang menandingi di duna.
Tapi Sigura-gura yang merupakan air terjun tertinggi di Indonesia, yakni 250 meter, harus dioptimalkan pengelolaannya.
Semakin banyak destinasi wisata yang dikembangkan, maka akan semakin cepat peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Pasalnya, ujar politikus asal Siantar itu, sektor wisata terbukti mampu menjadi lokomatif pembangunan. “Provinsi Bali adalah contohnya,” kata Martin. (sam/jpnn)
JAKARTA - Anggota DPR asal Sumut, Martin Hutabarat, juga mengingatkan pemerintah jangan hanya terpaku pada pengembangan Danau Toba. Dia berharap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki