Jangan Macam-macam!!! 1405 Aparat Keamanan Siaga di Monas
jpnn.com - JAKARTA - Jelang pergantian tahun, sebanyak 1.405 personel gabungan bersiaga di Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat. Jumlah itu merupakan gabungan dari Polri, Tentara Nasional Indonesia (TNI), dan Satpol-PP.
"Lebih dari seribu personel sudah bersiap mengamankan acara tahun baru nanti," ujar Kasubbag Humas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Suyatno, Kamis, (31/12)
Seperti diketahui, Monas merupakan salah satu tempat penyelenggaraan pergantian tahun di Jakarta. Oleh karenanya, butuh perhatian lebih dari pihak berwajib untuk menciptakan situasi kondusif disana.
"Tradisi yang lalu-lalu masyarakat pasti datang ke Monas," terangnya.
Sementara, pola pengamanan yang akan diterapkan ialah menyebarkan seluruh personel di seputaran dan dalam area Monas. Lalu, tambah Suyatno, petugas akan aktif melakukan patroli dengan berjalan kaki.
"Ini upaya pencegahan terhadap pelaku kriminal. Dengan adanya petugas yang aktif, pelaku kejahatan pasti akan mengurungkan niatnya untuk berbuat jahat," jelasnya.
Lebih jauh, papar Suyatno, pengawasan tidak terpaku di Monas saja. Namun pengawasan diterapkan di seluruh titik di Jakarta Pusat. "Seluruh personel gabungan yang berjaga di Jakarta Pusat pada Kamis, (31/12) hari ini, sekitar 2.582 personel," jelasnya. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Jelang pergantian tahun, sebanyak 1.405 personel gabungan bersiaga di Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat. Jumlah itu merupakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS