Jangan Masukkan Air Zamzam ke Bagasi, Pasti Ketahuan
jpnn.com - MAKKAH - Sebanyak enam belas kloter terakhir jamaah haji Indonesia akan diberangkatkan dan diperkirakan akan tiba di Makkah sepanjang Kamis (17/9) hingga Jumat (18/9).
Menurut Kepala Daker Makkah Arsyad Hidayat, seharusnya penutupannya 17 September kemarin. Namun, karena penetapan hari raya Idhul Adha di Saudi pada 24 september, maka kedatangan terakhir jamaah diundur pada 18 September. " Jamaah kita besok terakhir keberangkatan dari tanah air," ujarnya.
Menurut dia, pada hari itu semua pintu masuk ke Makkah ditutup. Akses mobil pribadi juga tidak bisa masuk Makkah. "Saya berharap baik jamaah msupun petugas sudah tiba di Makkah paling lambat besok (hari ini, red)," katanya.
Sementara Kasi kedatangan dan pemulangan jamaah M. Ismail Aini pagi kemarin menjelaskan kloter terakhir adalah dua dari Jakarta, 3 kloter dari Solo, 3 kloter dari Surabaya, 3 dari Bekasi, 1 dari Aceh, dan satu dari Makassar. "Selain 13 kloter itu, masih ada 3 kloter gabungan akan tiba di Makkah sepanjang hari ini sampai besok," terang Ismail.
Sebaliknya, kloter pertama gelombang pertama sudah mulai penimbangan bagasi untuk persiapan pulang pada 26 September. Menurut Arsyad, penimbangan bagasi sudah mulai dilakukan menjelang wukuf karena merupakan hal yang njlimet.
Aturannya bagasi paling banyak 32 kg, lebih dari itu harus dibongkar. Sementara tas tenteng cukup 7 kg saja. "Kami sudah informasikan bawaan yang paling dilarang adalah memasukkan air zamzam ke bagasi. Jangan coba-coba pasti ketahuan," paparnya. (end)
MAKKAH - Sebanyak enam belas kloter terakhir jamaah haji Indonesia akan diberangkatkan dan diperkirakan akan tiba di Makkah sepanjang Kamis (17/9)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Diberi Banyak Apresiasi Saat Evaluasi Kinerja di Kemendagri
- Kemendagri Apresiasi Kinerja Pj Gubernur Sumut, Luar Biasa
- 5 Berita Terpopuler: Pernyataan BKN Keluar, Kepastian Besaran Gaji PPPK Paruh Waktu Ada tetapi Tanpa Tunjangan, Waduh
- Gaji PPPK Paruh Waktu Rp 3,8 Juta, Jam Kerja Part Time Belum Jelas
- Peradi Masih jadi Pilihan Utama Calon Advokat Untuk Ikuti PKPA
- Masjid Indonesia Pertama di Yokohama Jepang Resmi Dibangun