Jangan Terlalu Banyak Makan Pisang, Ini Lho Bahayanya
jpnn.com, JAKARTA - Pisang memang sudah dikenal dengan banyak manfaat untuk kesehatan. Buah berwarna kuning ini pun digemari oleh hampir seluruh orang di dunia. Rasanya hampir tidak ada orang yang mengatakan bahwa pisang memiliki dampak buruk bagi tubuh.
Tapi, tunggu dulu. Jika dikonsumsi dalam jumlah tepat dan sewajarnya, pisang bermanfaat baik bagi kesehatan dan kecantikan. Mulai dari mengurangi gejala mual, memerangi depresi, hingga menetralkan kadar gula darah. Namun jika dikonsumsi berlebihan, buah manis kaya manfaat ini justru bisa berubah jadi makanan yang berbahaya.
Berikut ini efek samping mengonsumsi terlalu banyak pisang, seperti dilansir laman Stylecraze, Kamis (14/11).
1. Menambah Berat Badan
Pisang dibandingkan dengan sekotak kue atau keripik favorit Anda, memilik kadar kalori lebih sedikit. Tetapi, mereka masih memiliki cukup kalori untuk membuat Anda menambah berat badan. Pisang berukuran sedang mengandung 105 kalori. Jadi, jika Anda mencari camilan rendah kalori untuk dinikmati setiap beberapa jam, pisang mungkin bukan pilihan terbaik.
2. Migrain
Jika Anda sering bermasalah dengan serangan migrain yang menyiksa, Anda mungkin ingin menghindari memasukkan pisang ke dalam makanan sehari-hari Anda. Tyramine, zat yang ditemukan dalam banyak makanan seperti keju, ikan, daging, dan pisang adalah pemicu sakit kepala migrain, menurut laporan University of Maryland Medical Center. Karena kulit pisang mengandung sepuluh kali lebih banyak tyramine daripada bubur pisang, berhati-hatilah agar Anda tidak mengonsumsi kulit pisang.
3. Hiperkalemia
Jika dikonsumsi berlebihan, pisang justru bisa berubah jadi makanan yang berbahaya.
- 5 Khasiat Rutin Minum Air Lemon Campur Madu, Berat Badan Bakalan Ambyar
- 5 Khasiat Belimbing yang Luar Biasa, Bikin Penyakit Ini Ogah Mendekat
- 7 Manfaat Pola Makan Sehat untuk Diet Pemula
- 5 Manfaat Pisang, Ampuh Cegah Serangan Jantung
- 5 Khasiat Cuka Sari Apel, Aman Dikonsumsi Penderita Penyakit Ini
- 3 Manfaat Minum Air Jahe di Pagi Hari, Bikin Berat Badan Ambyar