Jangan Tidur Setelah Makan Sahur! Ini Tips Jitu Mengatasi Rasa Kantuk

jpnn.com - Tak sedikit orang yang memiliki kebiasaan tidur setelah menyantap makan sahur. Padahal, kebiasaan tersebut tidak baik bagi kesehatan.
Oleh karena itu, kalian harus tahu cara yang tepat untuk mengatasi rasa mengantuk setelah makan sahur supaya tidak menimbulkan masalah kesehatan.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa tips yang bisa diterapkan untuk mengatasi rasa kantuk setelah sahur.
Mencicil pekerjaan
Untuk mengalihkan keinginan untuk tidur setelah makan sahur, kamu bisa melakukan kegiatan, seperti mencicil pekerjaan kantor yang menumpuk.
Mandi
Selain itu, supaya kamu enggak lemas dan mengantuk setelah sahur, cobalah untuk menyegarkan tubuh dengan mandi. Gunakan air dingin agar tubuh lebih segar.
Batasi porsi makan
Saat menyantap makan sahur, sebaiknya batasi porsi makanmu. Sebab, semakin banyak makanan yang dikonsumsi, maka kamu semakin mudah mengantuk.
Membersihkan rumah
Cara selanjutnya supaya enggak mengantuk setelah sahur adalah membersihkan rumah. Kegiatan ini bisa meningkatkan produksi hormon adrenalin.
Tidur lebih cepat di malam hari
Kamu juga bisa mengatur jam tidur menjadi lebih cepat di malam hari supaya saat sahur sudah cukup waktu tidur dan enggak mudah mengantuk setelahnya.(jpnn)
Kalian harus tahu cara yang tepat untuk mengatasi rasa mengantuk setelah makan sahur, supaya tidak menimbulkan masalah kesehatan.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Prediksi BI, Ritel Tumbuh 8,3% saat Ramadan & Idulfitri
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Pemprov DKI Sebut Omzet Pedagang UMKM Naik Saat Ramadan, Turun Ketika Lebaran
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen