Janji Jokowi ke Warga Garut dan Tasik soal Tol Cigatas

jpnn.com, GARUT - Presiden Joko Widodo alias Jokowi memastikan jalan Tol Cigatas yang menghubungkan Cileunyi, Garut dan Tasikmalaya akan mulai dibangun pada tahun ini.
Keputusan pembangunan jalan tol tersebut diambil setelah dirinya menerima banyak keluhan seputar kemacetan yang dihadapi oleh masyarakat Garut dan Tasikmalaya.
"Ini adalah hadiah untuk masyarakat Garut dan Tasikmalaya yang saya cintai. Jangan sampai nanti ada suara-suara masuk ke saya, 'Pak gubernur, macet, macet, macet,'" ujarnya di Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Jumat (18/1).
Rencananya, pembangunan konstruksi jalan tol itu akan langsung dikerjakan begitu pemenang lelang tender proyek pembangunan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat diketahui. Penetapan lokasi pengerjaan proyek juga telah dilakukan.
"Tol Cigatas ini penetapan lokasinya sudah. Sebentar lagi kalau pemenang lelangnya sudah dapat ya langsung mulai," tandas Jokowi.(fat/jpnn)
Presiden Jokowi berjanji kepada warga Garut dan Tasikmalaya mengenai Tol Cigatas
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Koordinator Gerakan Indonesia Cerah Pertanyakan Kepada Kelompok Kerap Sudutkan Jokowi
- Jokowi Tempuh Jalur Hukum Perihal Tudingan Berijazah Palsu, Pengamat Politik Boni Hargens: Ini Pelajaran Berdemokrasi
- Heboh Isu Ijazah Palsu, Jokowi Bukan Satu-satunya Sasaran Tembak
- Utus Jokowi ke Pemakaman Paus, Prabowo Titipkan Pesan Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Berita Bikin Panik Honorer, Ribuan CPNS 2024 Jadi Mengundurkan Diri, Waduh
- 5 Berita Terpopuler: Jangan Sepelekan Peringatan Ahli Hukum, Semua ASN Wajib Tahu, karena Sangat Mudah Memberhentikan PPPK