Janji The Prayer saat Comeback ke Dunia Bulu Tangkis

jpnn.com, JAKARTA - Ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan memiliki janji tersendiri saat kembali ke dunia bulu tangkis.
Pasangan berjuluk The Prayer itu kemungkinan comeback pada awal tahun 2023.
Ganda putra ranking 13 dunia itu saat ini vakum terlebih dahulu karena Yeremia mengalami cedera di Indonesia Open 2022.
Pemain kelahiran 15 Oktober 1999 itu menderita cedera di bagian lutut sehingga harus absen cukup lama untuk terapi dan penyembuhan.
Keduanya mengaku sudah tidak sabar kembali bertanding dan mengembalikan performa terbaiknya.
Pada tahun ini, Pramudya/Yeremia telah memenangi sejumlah gelar juara, seperti Badminton Asia Championships 2022 dan medali perak SEA Games 2021.
Kini, mereka berjanji akan kembali lebih kuat saat tampil bersama lagi.
"Pastinya sedih karena kami sedang dalam tren terbaik tahun ini. Pastinya kami mau tampil lebih dari ini," ungkap Pramudya saat ditemui JPNN.com di Pelatnas Cipayung.
Ini janji Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan a.k.a The Prayer saat comeback ke dunia bulu tangkis.
- Gregoria Mariska Tunjung Absen di Sudirman Cup 2025, Digantikan Ester Nurumi
- PBSI Coba Komposisi Pemain Senior dan Junior di Sudirman Cup 2025
- Ada Kejutan dalam Skuad Indonesia di Sudirman Cup 2025
- Debut Jafar/Felisha di BAC 2025 Diwarnai Kartu Merah hingga Poin Gratis
- Paceklik Gelar di Awal 2025, PBSI Perketat Seleksi Pemain Pelatnas Cipayung
- Aturan Promosi & Degradasi Diubah, Deretan Pemain Ini Berpotensi Terdepak dari Pelatnas Cipayung