Jantan! Pelatih Denmark Akui Kehebatan Jonatan Christie
jpnn.com, ODENSE - Kepala pelatih tim bulu tangkis Denmark Kenneth Jonassen masih terngiang kekalahan Denmark di semifinal Thomas Cup 2020 atas Indonesia, Sabtu (16/10).
Kenneth memuji kualitas para pebulu tangkis Indonesia yang mampu menghadapi tekanan dari pendukung Denmark yang memadati Ceres Arena, Aarhus.
"Kami terkesan bagaimana masing-masing pemain Indonesia bisa menangani penonton yang bersorak untuk kami. Jadi, saya harus angkat topi untuk kinerja luar biasa mereka," tutur Kenneth kepada BWF.
Pria yang juga legenda bulu tangkis Denmark itu memberikan kredit lebih kepada tunggal kedua Indonesia Jonatan Christie yang dianggap tampil baik ketika menghajar anak didiknya, Anders Antonsen.
"Saya apresiasi Jonatan Christie karena dia bisa menyumbang poin untuk Indonesia. Jonatan adalah pemain yang sangat kuat dan selalu bersaing ketat," tambahnya.
Kendati demikian, Kenneth yang pernah mengantar Denmark merebut gelar Piala Sudirman 2005 itu tetap bangga dengan perjuangan anak didiknya di lapangan.
Dia menyebut para pemainnya sudah berusaha keras memenangi laga hanya saja Denmark harus kalah dari lawan yang tampil lebih baik.
"Saya bangga dengan tim putra dan putri. Kami baru saja kalah dari lawan yang lebih baik. Kami memang kalah, tetapi kami kompetitif. Jika anda memberi kami kesempatan, kami akan kembali," tegas Kenneth.
Pelatih bulu tangkis Denmark memberikan kredit lebih atas penampilan Jonatan Christie di gelaran Thomas Cup 2021.
- Indonesia Pastikan Raih 2 Gelar Indonesia Masters 2024 Super 100
- Apakah Bentrokan Indonesia dengan Kapal Tiongkok di Laut China Selatan Pertanda Konflik?
- Peningkatan Prestasi, Merah Putih Rebut 3 Gelar Indonesia International Challenge 2024
- Badminton Tournament Korpri 2024: Asrorun Ni’am Cs Harus Mengakui Keunggulan Tim Jateng
- Siemens dan RAD-AID International Hadirkan Pelatihan Khusus Kedokteran Nuklir di Indonesia
- HLF MSP dan IAF ke-2 Berdampak Positif pada Posisi Indonesia di Kancah Global