Janu Langsung Coret Pemain Korea

Janu Langsung Coret Pemain Korea
Janu Langsung Coret Pemain Korea
LAMONGAN - Pelatih Persela Lamongan Miroslav Janu tak membutuhkan waktu lama untuk menilai dua pemain asal Korea Selatan yang mengikuti seleksi di tim asuhannya. Hanya sekali mengikuti latihan kemarin (20/3) pagi, dua pemain Korea tersebut diminta angkat koper.

Keduanya, gelandang Ko Jae hyo dan striker Hwang Sun Bo. "Coach Janu (Miroslav Janu) menilai kemampuan keduanya tidak sesuai dengan kebutuhan dan pola permainan tim," kata asisten pelatih Persela Didik Ludianto kemarin (20/3).

Menurut dia, setelah datang ke Lamongan Senin (19/3) malam lalu, dua pemain Korea tersebut diminta mengikuti latihan kemarin pagi. "Coach Janu sudah bisa menilai kemampuannya meski baru sekali ikut latihan," ujarnya.

Wakil Sekretaris Persela Yunan Achmadi menambahkan, setelah dua pemain Korea tersebut dicoret, hingga kemarin belum ada pemain baru yang bakal mengikuti seleksi. "Sampai sekarang (kemarin, Red) belum ada nama pemain baru yang masuk untuk seleksi. Tapi Coach Janu tampaknya tetap meminta ada tambahan pemain asing baru dari Asia," ujarnya.

LAMONGAN - Pelatih Persela Lamongan Miroslav Janu tak membutuhkan waktu lama untuk menilai dua pemain asal Korea Selatan yang mengikuti seleksi di

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News