Japan Airlines Kembali Mengudara ke Bali
jpnn.com, JAKARTA - Ada kabar gembira dari salah satu originasi wisatawan mancanegara, Jepang.
Maskapai Japan Airlines dari Negeri Matahari Terbit kembali membuka penerbangan langsung dari Narita ke Denpasar.
Selama ini, penerbangan langsung dari Jepang ke Indonesia dilayani Garuda Indonesia yang terbang dari Narita dan Haneda ke Jakarta dan Denpasar.
Sementara, penerbangan nasional Jepang, seperti Ana Airlines dan Japan Airlines, hanya mempunyai rute penerbangan ke Jakarta.
Maskapai Japan Airlines kembali membuka penerbangan langsung dari Narita ke Denpasar, Sabtu kemarin.
Penerbangan dari Narita ke Denpasar, Bali, merupakan charter flight menggunakan Boeing 767-300 yang akan terbang selama tiga kali di tanggal 17, 20, dan 23 Juni 2017.
"Sampai dengan saat ini, jumlah penumpang yang akan diterbangkan dari Jepang mencapai 587 pax," kata Deputi Bidang Pemasaran Pariwisata Mancanegara I Gde Pitana.
Sebelumnya Japan Airlines sempat membuka penerbangan langsung ke Jepang dengan jumlah penumpang 400 pax per hari.
Ada kabar gembira dari salah satu originasi wisatawan mancanegara, Jepang.
- Indef Tanggapi Wacana Pemisahan Ekonomi Kreatif dari Kemenpar
- Fadli Zon Sering Viral di Dunia Maya, Sandiaga pun Tertawa
- Malam Hari ke Cimanggis, Sandiaga Berbicara soal Keris
- Beber Bukti Brand Lokal Bayar Rp 500 Juta Untuk Ikut Event di Paris, Wanda Hamidah: Pembohongan Publik!
- Gegara Konsep Languagepreneur, STBA LIA Dipuji Menteri Sandiaga
- Okupansi Hotel di Bali Drop Tinggal 5 Persen, PHRI Pasrah, Tolong Pak Menteri!