Jari Adik Vicky Prasetyo Dikabarkan Sampai Cacat

jpnn.com, JAKARTA - Vicky Prasetyo begitu gembira lantaran Satresrim Polres Metro Bekasi sudah berhasil menangkap pembegal adiknya, Herbowo Darminto.
Tim Kobra Polres Metro Bekasi menembak tiga dari delapan anggota geng motor Warung Dua yang membegal adik Vicky Prasetyo, Herbowo Darminto, pada Desember 2018 lalu.
Rupanya tak hanya adik Vicky yang menjadi korban, puluhan orang sudah kena imbasnya.
Mantan suami Angel Lelga ini mengatakan tangan adiknya kini dalam keadaan yang sudah tidak sempurna lagi karena aksi para pembegal tersebut.
“Saya kabarkan, adik saya saat ini sampai cacat jari sebelah kiri, karena hampir putus saat itu. Kondisinya lebih baik tentunya seksrsng, secara manusiawi kekecewaan saya bisa dimaklumi,” kata Vicky, Rabu (23/1).
Pria asli Cikarang itu berharap tidak ada korban lain atas kasus serupa seperti yang dialami Herbowo.
"Semoga kejadian ini, kekerasan apa pun semakin berkurang dan bisa diatasi pihak kepolisian,” harap Vicky.(chi/jpnn)
Pelaku pembegalan adik Vicky Prasetyo sudah berhasil ditangkap oleh Satresrim Polres Metro Bekasi.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Curhat Vicky Prasetyo yang Kini Hidup Tanpa Pasangan
- Sebut Ramadan Tahun Ini Berat, Vicky Prasetyo: Karena Tanpa Pendamping
- Prancis Apresiasi Polres Tanjung Priok Tangkap Pelaku Pembegalan Warganya
- Mengaku Korban Begal, Pria di Sukabumi Bawa Kabur Uang Perusahaan Rp 504 Juta
- Dikejar Korbannya, Jambret Tabrak Angkot, Apes
- Ternyata Ini 2 Begal yang Beraksi di Setiabudi Bandung