Jaring Wisman Jepang, Kemenpar Kirim Misi Selling ke Tokyo dan Sendai

Menurutnya, Bali masih jadi destinasi utama untuk promosi. Namun, Indonesia terus memperkenalkan 10 Destinasi Pariwisata Prioritas dan 10 Destinasi Branding seperti Labuan Bajo, Lombok dan Bandung
"Patut diperhatikan bahwa kedekatan latar belakang sejarah antara Jepang dengan Indonesia adalah suatu peluang besar yang bisa dimanfaatkan untuk mempromosikan pariwisata Indonesia di pasar Jepang," tukas Vinsensius.
Menteri Pariwisata Arief Yahya menyebut Jepang memang stagnan dalam dua tahun terakhir. Jumlah wisman inbound ke Indonesia tidak terlalu melonjak.
Kondisi itu berbeda dengan China yang sangat agreasif dan saat ini sudah mengalahkan Singapura, Malaysia dan Australia di posisi terbesar. “Tapi kita tidak boleh putus asa untuk menarik wisatawan mancanegara dari Asia Pasifik, termasuk di dalamnya Jepang,” ujar Arief.
Jarak tempuh Jepang-Indonesia juga tidak terlampau jauh. Yakni sekitar 7-8 jam penerbangan.
Dengan demikian, lamanya perjalanan tidak terlalu melelahkan. “Karena itu kami optimistis bisa mendapatkan jumlah wisman yang lebih banyak lagi,” jelas Menpar Arief Yahya.
Untuk informasi, rerata lama tinggal (length of stay) wisman Jepang di Indonesia adalah enam hari. Sedangkan rerata pengeluaran setiap wisman Jepang adalah USD 1.138.
Sementara penggunaan akomodasi hotel berbintang sebanyak 74 persen. Selama ini, wisatawan asal Jepang mengaku mendapat informasi pariwisata Indonesia dari word of mouth yang mencapai 47 persen.(adv/jpnn)
Kementerian Pariwisata (Kemenpar) siap menggenjot promosi pariwisata Indonesia di Jepang untuk mengembalikan tren positif kunjungan wisatawan mancanegara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menpar Widiyanti Sebut Peringatan Nuzulul Qur'an Momen Memperkuat Nilai-nilai Kebajikan
- Wamenpar Ni Luh Puspa Petakan Potensi Wisata di Bali Timur, Ini Tujuannya
- Backstagers Indonesia Serahkan Manifesto Peta Jalan Industri Event ke Kemenpar
- Menpar Widiyanti Sampaikan 3 Poin Utama yang Perlu Diperbaiki di RUU Kepariwisataan
- Wamenpar Ajak Wisatawan Nikmati Wisata Alam di DeLoano Glamping Magelang
- Endry Lee, Sosok di Balik Kesuksesan MensaPro Indonesia