JASA Kembali Berpeluang Melantai di BEI
Selasa, 15 Juni 2010 – 10:42 WIB
JAKARTA - Peluang PT Jasa Angkasa Semesta Tbk (JASA) untuk kembali melantai di bursa efek indonesia (BEI) kembali terbuka. Kans pencatatan kembali (relisting) perseroan eks bursa efek surabaya (BES) itu paling lambat pada triwulan empat 2010. Relisting perseroan itu dilakukan melalui mekanisme Secondary Public Offering (SPO). Ardjuna mengatakan rencana perseroan untuk relisting di Bursa Efek Indonesia (BEI) telah dirancang dengan matang. Hal itu dibuktikan dengan kesiapan perseroan untuk mengikuti dan mematuhi seluruh ketentuan syarat minimum kepemilikan saham publik (floating share). ”Ya, ketentuan minimumnya untuk floating share-nya sebesar 10 persen,” tandasnya.
”Dalam mekanisme itu, perseroan akan melepas sahamnya ke publik sebesar 10 persen,” urai Andi Sidharta, Direktur PT Bahana Securities, di Jakarta.Saat ini sebut Andi, perseroan sedang menunggu keputusan pemegang saham asal Singapura. Dengan tuntasnya dan restu dari pemegang saham Singapura, diharapkan rencana relisting terlaksana sesuai dengan skenario yang telah ditetapkan perseroan. ”Kami tentu berharap hajatan itu terlaksana dengan cepat,” imbuhnya.
Baca Juga:
"Kami telah memasang ancang-ancang untuk relisting tahun ini. Mudah-mudahan triwulan IV. Sebelumnya kan kita juga listing tapi non listed. Sekarang akan listing kembali," ungkap Ardjuna Sitorus, Chief Corporate Affairs Officer JASA suatu ketika.
Baca Juga: