Jasa Marga Alihkan Lalu Lintas Akibat Kebakaran Pipa Milik Pertamina

jpnn.com, CIMAHI - PT Jasa Marga Cabang Purbaleunyi berkoordinasi dengan kepolisian turut melakukan rekayasa lalu lintas terkait kebakaran yang mengenai pipa bahan bakar Pertamina yang menghubungkan Bandung – Cilacap.
Di mana kebakaran terjadi di lokasi pekerjaan Kereta Cepat Jakarta Bandung PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) tepatnya di Km 130 Jalan Tol Padaleunyi arah Cileunyi sekira pukul 14.00 WIB.
Rekayasa ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan.
Berikut rekayasa lalu lintas yang dilakukan Jasa Marga:
- Jalan Tol Padaleunyi arah Cileunyi saat ini ditutup. Pengguna jalan yang menuju Jalan Tol Padaleunyi arah Cileunyi dialihkan ke Gerbang Tol (GT) Baros dan GT Pasteur.
- Jalan Tol Padaleunyi arah Jakarta dibuka kondisional untuk bahu jalan dan lajur 1 serta dilakukan pengalihan lalu lintas untuk pengguna jalan yang menuju Jalan Tol Padaleunyi arah Jakarta dialihkan ke GT Pasir Koja.
"Saat ini proses penanganan kebakaran oleh pihak terkait masih berlangsung. Tidak ada korban dari pengguna jalan. Hingga informasi ini diberikan pada pukul 16.30 WIB, Jasa Marga masih terus memonitor kondisi di lapangan," ujar General Manager Jasa Marga Cabang Purbaleunyi Pratomo Bimawan Putra.(chi/jpnn)
Kebakaran terjadi di lokasi pekerjaan Kereta Cepat Jakarta Bandung PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) tepatnya di Km 130 Jalan Tol Padaleunyi arah Cileunyi sekira pukul 14.00 WIB.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Pelita Air dan Patra Jasa Ajak Anak-Anak Panti Asuhan Wisata Ramadan di Yogyakarta
- Genjot Daya Saing UMKM di Pasar Global, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal & HaKI
- Puing-puing Kilang Pangkalan Brandan dan Pengorbanan Prajurit Genie Pioner
- Dirut Pertamina Ungkap Pesan Khusus Prabowo saat Dipanggil ke Istana, Singgung Kesetiaan
- Pertamina Dukung Mudik Lancar dengan Turunkan Harga Avtur hingga Promo Hotel Patra Jasa
- Genjot Produksi Migas, Pertamina dan Pindad Jalin Kerja Sama di Bidang Manufaktur