Jasa Raharja & Polda Jatim Beri Penghargaan Sejumlah Polres yang Sukses Tekan Kecelakaan

jpnn.com, SURABAYA - Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Timur (Jatim) bekerja sama dengan Ditlantas Polda Jatim memberikan penghargaan atas prestasi penurunan kecelakaan yang dicapai jajaran Polres di wilayah tersebut.
Penghargaan untuk kategori penurunan kejadian laka lantas diberikan kepada Polres Bangkalan.
Sementara itu, Polres Probolinggo Kota dan Polres Trenggalek meaih penghargaan penurunan fatality rate.
Penghargaan penyelesaian perkara terbanyak diberikan kepada Polres Sidoarjo dan Polres Mojokerto, serta penghargaan pengungkapan kasus tabrak lari diberikan kepada Polres Tulungagung dan Polres Ponorogo.
Direktur Operasional Jasa Raharja Dewi Aryani Suzana di acara penyerahan penghargaan dan penandatanganan pakta integritas keselamatan berlalu lintas oleh 20 perusahaan otobus di Jatim. Foto: Dokumentasi Jasa Raharja
Direktur Operasional Jasa Raharja Dewi Aryani Suzana menyampaikan kegiatan ini merupakan komitmen Jasa Raharja bersama Polri dan stakeholder terkait untuk meningkatkan keselamatan di jalan raya.
“Melalui momentum ini, kami ingin memberikan semangat dan motivasi kepada jajaran Satlantas di wilayah Polda Jawa Timur untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya korban kecelakaan lalu lintas,” ujar Dewi.
Pada kesempatan yang sama, Jasa Raharja, Ditlantas Polda Jatim, Dishub Provinsi Jawa Timur, dan BPTD Wilayah V Jatim turut melaksanakan penandatanganan pakta integritas keselamatan berlalu lintas oleh 20 perusahaan otobus di Jatim.
Jasa Raharja dan Ditlantas Polda Jatim beri penghargaan atas prestasi penurunan kecelakaan yang dicapai sejumlah polres di Jawa Timur
- Selamat, Bank Mandiri Kembali Meraih Penghargaan dari Kanwil DJPb NTT
- Retakan di Tanjakan Trangkil Gunungpati Semarang, Beton Menyembul Picu Kecelakaan
- Jorge Martin Patah Tulang Rusuk Seusai Terjatuh di MotoGP Qatar 2025
- Toyota Hiace Tabrak Truk di Aceh Timur, 1 Tewas
- Wanita yang Tewas di Magetan Dilaporkan Hilang Sejak Maret
- Polisi Tes Urine Sopir BR-V Tabrak Bus Bonek di Tol Pekalongan