Jasad Bocah Diduga Korban Terkaman Buaya Ditemukan di Sungai Sangatta

Jasad Bocah Diduga Korban Terkaman Buaya Ditemukan di Sungai Sangatta
Tempat kejadian perkara seorang anak diduga diterkam buaya pada Sabtu (26/4/2025) sore di Sungai Sangatta kawasan Kampung Kajang, Kelurahan Singa Geweh, Kutai Timur. ANTARA/HO-BPBD Kutim

Namun, setelah dilakukan pemeriksaan, tidak ditemukan jasad maupun bagian tubuh korban di dalam perut buaya.

Pencarian terus dilakukan dengan menyisir Sungai Sangatta dekat lokasi kejadian, hingga akhirnya jasad Fiki ditemukan sekitar pukul 16.30 WITA.

Jenazah korban kemudian dibawa ke rumah duka di Kampung Kajang RT 34, Kelurahan Singa Geweh, Kutai Timur, untuk persiapan pemakaman.

"Saat ditemukan, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia. Diduga korban meninggal akibat kehabisan oksigen karena terlalu lama tenggelam di dalam air, yang menyebabkan gagal pernapasan," kata Idris.

BPBD Kutai Timur mengimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya yang tinggal di sekitar sungai, untuk selalu waspada dan melarang anak-anak bermain atau beraktivitas di tepi sungai mengingat wilayah Kutai Timur dikenal sebagai habitat satwa liar buaya. (antara/jpnn)

Jasad pelajar SD diduga korban terkaman buaya ditemukan di Sungai Sangatta, Kutai Timur.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News