Jasad Pramugari Ditemukan Sepotong
Rabu, 16 Mei 2012 – 06:05 WIB

Proses evakuasi korban pesawat Sukhoi Superjet 100 di Gunung Salak, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 15 Mei 2012.Foto: RAKA DENNY/JAWAPOS
Meski sudah berlangsung sepekan dari waktu kejadian, tim gabungan menegaskan tidak akan menghentikan masa evakuasi. Malahan, tim SAR bakal memperlebar daerah operasi pencarian menjadi 250 meter untuk di bagian puncak, dan 350 meter di bawah tebing.
Baca Juga:
Ketua tim evakuasi, Kolonel AM Putranto menegaskan, operasi gabungan tim SAR akan diperpanjang 3 hari ke depan. Sementara personil tim gabungan juga akan dikurangi separuh kekuatan. Sekadar diketahui, jumlah personel yang ada saat ini mencapai 2.000 orang. Menurutnya, sejauh ini seluruh operasi evakuasi korban pesawat Sukhoi dianggap baik. "Sementara ini kami masih diberi tiga hari waktu tambahan, selanjutnya kami akan mengevaluasi apakah waktu tersebut akan diperpanjang lagi atau tidak," ungkapnya.
Putranto menuturkan, jalur evakuasi di kawasan Cimelati, Sukabumi dan Pasir Pogor, Kabupaten Bogor akan ditutup untuk sipil. Hal tersebut dikarenakan banyaknya masyarakat yang ikut naik hanya untuk melihat-lihat proses evakuasi. Selain mengganggu, masyarakat juga kerap mengambil gambar untuk kepentingan yang tidak jelas.
Menurutnya, banyak masyarakat yang menjual gambar-gambar kepada orang yang tidak bertanggung jawab. Bahkan, ada masyarakat yang disewa hanya untuk mengambil gambar."Saat ini jumlah pesonil evakuasi kami di Puncak Salak masih 500 orang dan personil lapangan (posko) berjumlah 600 orang," sambungnya.
BOGOR- Tim SAR TNI-Polri kembali berhasil menemukan satu jenazah korban jatuhnya pesawat Sukhoi Superjet 100, kemarin. Jenazah berjenis kelamin perempuan
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Banyak Honorer Gagal Tes PPPK Tahap 2, RPP Turunan UU ASN Harus Mengakomodasi, Begini Penjelasan BKN
- Alma Lulus CPNS 2024 Mengundurkan Diri, Pak Sekda Mengurut Dada
- Hakim Nonaktif PN Surabaya Ditetapkan Tersangka Pencucian Uang
- Info Terbaru dari BKN untuk Peserta Seleksi PPPK Tahap 2 di 53 Tilok, Penting
- Dibui 19 Tahun, Terdakwa Kasus Korupsi Timah Meninggal Dunia
- Lewat Colour of Easter, Nippon Paint Percantik Tampilan Panti Asuhan Abigail