Jatim Makin Gawat, Ada Perintah dari Presiden Jokowi ke Letjen Doni Monardo
jpnn.com, JAKARTA - Puluhan karyawan PT HM Sampoerna Tbk, Rungkut, Surabaya, dinyatakan positif virus corona COVID-19.
Ketua Pelaksana Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Letjen Doni Monardo menjelaskan, karyawan yang positif COVID-19 telah diisolasi pemerintah daerah Jawa Timur bersama Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 di daerah.
"Sebagian besar karyawan diistirahatkan, lalu dilakukan tes cepat (rapid test) massal dan puluhan orang positif sudah diisolasi oleh Pemda Jatim dan Gugus Tugas," kata Doni Monardo, dalam konferensi pers melalui video, di Jakarta, Senin.
Kasus COVID-19 yang melibatkan karyawan PT HM Sampoerna ini masuk dalam kluster industri di Jawa Timur.
Doni mengatakan dalam arahan di Rapat Terbatas Laporan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, Presiden Jokowi meminta jajaran pemerintah pusat dan daerah agar mengawasi secara ketat sejumlah kluster, salah satunya kluster industri tersebut.
Presiden meminta jajaran pemerintah pusat membantu penanganan beberapa kasus di Jawa Timur sehingga bisa terkelola dengan baik layaknya di Jabodetabek.
Doni juga menyampaikan secara umum laju kasus baru COVID-19 menurun 11 persen.
Namun, penurunan itu, kata dia, tidak boleh membuat seluruh pihak lengah.
Doni Monardo menjelaskan penanganan seranagn virus corona COVID-19 terhadap karyawan PT HM Sampoerna.
- Dorong Pertumbuhan UMKM & Ekonomi Kerakyatan, SRC Gelar Program YBKS
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh